Sudah menjadi rahasia umum memang bahwa konsol generasi terbaru dari Microsoft – Xbox One memang memiliki spesifikasi yang di atas kertas, lebih lemah dibandingkan sang kompetitor utama – Playstation 4 dari Sony. Walaupun tidak terlihat kentara di sebagian besar game eksklusif yang ada, namun hal ini terbukti jelas dari beberapa rilis game multiplatform selama beberapa bulan terakhir ini. Game yang mampu berjalan di resolusi Full HD untuk Playstation 4, ternyata hanya bisa dimainkan dengan resolusi 720p atau 900p. Atau sebaliknya, berbeda di sisi framerate. Namun untuk pertama kalinya, perbedaan ini terlihat di sebuah game olahraga. Benar sekali, Xbox One disebut-sebut tidak akan mampu menjalankan game sepakbola teranyar milik Konami – PES 2015 di resolusi penuh.
Antisipasi terhadap kehadiran PES 2015 untuk platform generasi terbaru – Playstation 4 dan Xbox One memang cukup tinggi. Konami secara terbuka mengungkapkan bahwa kedua versi inilah yang akan menikmati kualitas engine yang lebih optimal. Sementara di sisi lain, versi PC hanya akan diperkuat engine Playstation 3 dengan sedikit modifikasi. Dengan Fox Engine yang disempurnakan dan detail pemain serta lingkungan yang kian memesona, PES 2015 tampaknya menjadi tantangan tersendiri untuk Xbox One. Informasi resmi dari Konami mengumumkan bahwa PES 2015 versi Xbox One hanya akan berjalan di 720p 60fps, sementara Playstation 4 di 1080p 60fps.
Baik Konami maupun Microsoft sendiri belum buka mulut terkait perbedaan resolusi ini, atau apakah akan ada solusi di masa depan yang akan membuat kedua konsol ini menawarkan PES 2015 dalam kualitas yang serupa. PES 2015 sendiri rencananya akan dirilis pada 11 November 2014 mendatang. 720p sports game? C’mon Microsoft..
↧