Game Developer Conference memang bukan seperti E3 atau atau Tokyo Game Show. Ajang ini digelar khusus bagi para developer untuk saling memperkenalkan game baru dan teknologi terbaru yang siap digunakan untuk membuat game menjadi lebih baik di masa depan.
Di ajang tahun ini, AMD akan memamerkan generasi terbaru dari teknologi animasi rambut, TressFX 3.0. Yang menarik, dalam acara yang akan digelar bulan depan itu, AMD akan memperlihatkan bagaimana TressFX 3.0 berjalan di game anyar garapan Eidos Montreal, Deus Ex Universe.
Dalam penjelasannya, tim dari Eidos dan AMD menyebutkan bahwa TressFX 3.0 yang digunakan di Dawn Engine akan menjadi fondasi utama dalam pengembangan Deus Ex Universe. Presentasinya nanti akan disajikan mulai dari menggunakan PC kelas high end hingga konsol game.
Seperti diketahui, TressFX generasi sebelumnya sesungguhnya telah digunakan di game Tomb Raider (khusus versi PC) sejak rilis tahun 2013 lalu. Teknologi itu memungkinkan animasi rambut dari sang karakter terlihat lebih realistis.
Deus Ex Universe sendiri saat ini masih dalam tahap pengembangan dan konsep dari game-nya masih menjadi misteri. Kemunculannya di GDC 2015 nanti mungkin bisa sedikit menjawab rasa penasaran para gamer.
↧