Seperti yang sempat mereka janjikan sebelumnya pula, Bethesda juga berfokus untuk memperkenalkan seri terbaru Doom kepada dunia. Seperti langkah “pembangkitan kembali” franchise lawas yang mereka terapkan untuk Wolfenstein dan berakhir manis, Doom menawarkan sensasi gameplay klasik dalam format visual yang tentu saja, jauh lebih baik.
Bethesda sendiri menyebutnya sebagai game action yang lebih lugas. Tidak ada sistem cover, Anda hanya harus mengangkat senjata dan membunuh setiap musuh yang Anda temui seefektif mungkin, tentu saja lewat beragam varian senjata yang ada, dari shotgun hingga chainsaw. Sang karakter utama kini diperkuat dengan kemampuan double jump dan tentu saja, animasi finisher yang sinematik ketika dihadapkan pada kondisi tertentu.
Tidak hanya single player, Id Software juga memberikan sedikit intipan soal mode multiplayer, dimana selain menjadi manusia, Anda juga bisa berperan sebagai varian iblis dengan ragam senjata yang berbeda. Kerennya lagi? Fitur SnapMaps ditawarkan, memungkinkan komunitas Doom untuk menciptakan peta dan skenario untuk mode single player, co-op, dan multiplayer.
Doom sendiri rencananya akan meluncur pada musim semi tahun 2016 mendatang, untuk Playstation 4, Xbox One, dan tentu saja PC. Id Software sendiri berambisi untuk memastikan Doom bisa berjalan di 1080p 60fps.