Ada sedikit perasaan senang dan cemas setiap kali melihat proyek ambisius dari Hello Games – No Man’s Sky. Bagaimana tidak? Terlepas dari statusnya sebagai developer indie, mereka tampaknya punya mimpi besar untuk menciptakan sebuah game eksplorasi yang belum pernah ditawarkan oleh industri game selama ini. Sebuah game yang tidak hanya memungkinkan Anda untuk menjelajahi milyaran bintang dan planet dengan ekosistem dan visual uniknya sendiri, tetapi juga dengan elemen aksi di dalamnya. Menariknya lagi? Nama ini begitu melekat kuat dengan Sony yang menjadikannya sebagai salah satu produk utama yang dijadikan highlight.
Terlepas dari klaim Hello Games yang sejak awal yang terus mengisyaratkan No Man’s Sky untuk PC, kedekatan mereka dengan Sony membuat banyak gamer PC ragu bahwa rencana tersebut akan terlaksana di masa depan. Namun untungnya, komitmen tersebut terlihat semakin kuat. Hello Games muncul di event E3 2015: PC Gaming Show kemarin dan hadir dengan berita bahagia – bahwa No Man’s Sky akan dirilis di PC dan Playstation 4 secara bersamaan. Kerennya lagi? Seolah hendak memberikan kepastian lebih kuat lagi, halaman store untuk No Man’s Sky di Steam akhirnya muncul.
Sayangnya, selain sekedar sebuah kepastian rilis, tidak ada banyak detail yang bisa ditangkap dari halaman Store versi PC mereka yang masih terhitung sangat “muda” ini. Tidak ada detail spesifikasi PC seperti yang dibutuhkan, estimasi tanggal rilis, atau harga yang dipatok untuknya.
Bagaimana dengan Anda sendiri? Apakah Anda termasuk gamer yang bahagia dengan berita ini atau justru termasuk yang ragu bahwa game eksplorasi luar angkasa ini akan tampil dengan kualitas yang sepadan dengan hype-nya?