Quantcast
Channel: Games – Jagat Review
Viewing all articles
Browse latest Browse all 14784

Modder Skyrim Hadirkan Senjata Tinta Splatoon

$
0
0

Anda pernah membayangkan bahwa sebuah ide game third person shooter kompetitif ternyata bisa disulap dan diselimuti dengan gameplay yang sama sekali tidak memuat darah atau potongan tubuh di dalamnya? Percaya atau tidak, keberhasilan inilah yang dicapai oleh Nintendo dengan IP terbaru mereka – Splatoon. Bertarung dalam beragam mode dengan variasi senjata berbasis tinta ternyata menawarkan keasyikan tersendiri, dan tentu saja – menumbuhkan pendekatan sebuah game kompetitif yang ternyata, tetap bisa menyenangkan. Tidak punya Wii U untuk memainkan Splatoon? Para gamer PC kini bisa merasakan sedikit sensasinya via Skyrim.

Benar sekali, Anda tidak salah membaca sedikit pun satu kalimat di atas. Anda selalu bisa mengandalkan para modder untuk terus membuat Skyrim terasa menyegarkan, terlepas dari usianya yang sudah terhitung tua. Mod bernama “Peryitoon” yang diciptakan oleh Higeyoshi membuat karakter Dragonborn Anda kini bisa menggunakan senjata Splattershot dengan tinta berwarna orange dan biru. Senjata ini akan menguras HP musuh Anda dan menambahkan efek poison di dalamnya.

perytoon

peryitoon2

peryitoon1

peryitoon

Tertarik? Anda bisa mengunduh mod berukuran super kecil tersebut di sini. Shoot all the ink!

Source: Kotaku


Viewing all articles
Browse latest Browse all 14784

Trending Articles