Sebuah karya anak bangsa yang mendunia, DreadOut menjadi contoh nyata bahwa kreativitas dengan proses eksekusi yang tepat akan berakhir menjadi produk yang bisa menarik perhatian dunia. Terlepas dari kualitas visualisasinya yang memang tak seberapa memesona, keputusan sang developer – Digital Happiness untuk menawarkan atmosfer horror Indonesia bersama dengan kisah dan makhluk mistisnya berakhir manis. DreadOut mendunia dengan respon yang sebagian besar berakhir positif. Dan kini, DreadOut siap kembali. Seperti yang sempat dikonfirmasikan sebelumnya, mereka tengah mempersiapkan sebuah chapter baru sebagai “expansion pack” yang mereka sebut sebagai “Keepers of the Dark”.
Beragam ekstra konten tentu saja siap disuntikkan di sini, termasuk mode free roam dengan Linda sebagai karakter utama yang jadi nilai jual tersendiri. Sementara dari sisi cerita, ia akan mengeksplorasi sebuah chapter yang “hilang” dari versi utama – sebelum Linda bertemu dengan sang wanita berbaju merah yang misterius di dalam dunia cermin. Setelah menunggu cukup lama, sebuah video teaser akhirnya dirilis! Kerennya lagi ia memperlihatkan banyak varian musuh yang harus dihadapi Linda, termasuk manusia serigala yang super menyeramkan.
DreadOut: Keepers of the Dark sendiri rencananya akan dirilis pada akhir tahun 2015 ini, walaupun masih tanpa tanggal rilis pasti. Tertarik?