Sega tampaknya sangat mengerti bahwa franchise JRPG dengan elemen strategi di dalamnya – Valkyria Chronicles memang tumbuh jadi seri andalan baru. Proses rilis ulang di PC yang berjalan lancar, tak hanya memancing reaksi positif gamer yang memuji kualitas port yang mumpuni, tetapi juga penjualan yang cukup tinggi membuat Sega tak bisa lagi mengabaikannya begitu saja. Setelah sempat dirumorkan beberapa waktu lalu, mereka akhirnya memperkenalkan dua proyek dari franchise Valkyria sekaligus! Pertama, adalah proses Remaster seri perdana. Sementara yang kedua, yang paling diantisipasi, adalah kemunculan seri baru – Azure Revolution.
Beberapa detail memang sudah dibagi, termasuk garis cerita yang akan ia usung. Anda akan berperan sebagai Amleth – salah satu komandan unit Anti-Valkyria dari Jutland – sebuah negara kecil yang terus terhimpit oleh kekuasaan Rus Empire yang ambisius.
Ditemani oleh seoarang karakter wanita bernama Ophelia, Anda akan terlibat dalam pertempuran epik. Membawa level visualisasi gaya lukisan kanvasnya ke level yang baru, segudang screenshot perdana yang dirilis via Famitsu memang membuat Azure Revolution terlihat memesona. Ada satu yang unik dari karakter ini selain pakaian mereka yang modis. Mereka lebih banyak terlihat menggunakan pedang daripada senjata api, berbeda dengan seri-seri Valkyria sebelumnya.
Valkyria: Azure Revolution sendiri rencananya akan dirilis eksklusif untuk Playstation 4 di pasar Jepang tahun depan. Belum ada informasi pasti soal apakah ia akan menuju pasar Barat atau tidak. Looks beautiful!