Populer karena asosiasi yang melekat pada sosok Dante dari Devil May Cry, Bayonetta dari Platinum Games memang tumbuh menjadi salah satu game hack and slash terbaik di pasaran. Dengan cerita dan visualisasi yang memukau di kala itu, Bayonetta juga menawarkan mekanik gameplay dengan kombo-kombo kompleks yang berhasil dipadukan dengan animasi gerakan yang memukau. Sensual dan mematikan, tidak ada kata yang lebih tepat untuk menggambarkan sosok penyihir yang menjadikan rambut sebagai sumber kekuatannya ini. Setelah sempat memperkenalkan seri sekuel eksklusifnya yang ditujukan untuk Wii U, Nintendo akhirnya berbagi informasi baru terkait Bayonetta 2.
Bagi para penggemar berat seri Bayonetta, pengumuman E3 2013 dari Nintendo ini memang harus diakui menghasikan impact yang begitu kuat. Apa pasal? Platinum Games memperkenalkan desain terbaru untuk sosok Bayonetta sendiri. Menghapus ciri rambut panjangnya yang melekat kuat, Bayonetta hadir dengan potongan rambut pendek yang nan elegan untuk Bayonetta 2. Walaupun demikian, ini bukan berarti rambut tidak menjadi elemen penting dalam mekanik action seri kedua ini. Bayonetta tetap mengandalkan elemen ini untuk mengeluarkan kemampuan magis, yang kali ini bahkan disempurnakan dengan kemampuan untuk memanggil monster berukuran raksasa. Nintendo juga menyuntikkan adaptasi kontroler sentuh Wii U untuk sensasi gameplay yang berbeda.
Bayonetta 2 akan meluncur di tahun 2014 mendatang, eksklusif untuk Wii U. Bagaimana dengan Anda sendiri? Apakah Anda lebih menyukai tampilan Bayonetta rambut panjang atau rambut pendek di seri kedua yang satu ini? Oh Bayonetta, how much we miss you..