Sepertinya menjadi sesuatu yang sangat sulit untuk tidak mengasosiasikan CyberConnect 2 dengan game fighting racikan mereka yang terus keluar setiap tahun – seri Naruto Ultimate. Menjadi salah satu proses adaptasi anime menjadi game terbaik yang pernah ada di industri game, seri ini berhasil menangkap apa yang disukai para fans dari Naruto, meraciknya dengan efek pertarungan yang destruktif, dengan usaha yang cukup kuat untuk menambahkan sesuatu yang baru di setiap seri yang muncul. Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Storm 4 yang akan meluncur awal tahun depan bahkan menambahkan lebih banyak karakter dan kesiapan untuk tampil lebih baik secara visual di platform generasi terbaru. Namun situasi seperti ini jadi bumerang tersendiri untuk CyberConnect 2.
Mengapa? Karena asosiasi yang begitu kuat ini bisa berujung jadi sebuah sesuatu yang fatal. Begitu melekatnya nama Naruto di nama developer asal Jepang yang satu ini, hingga banyak gamer yang melupakan bahwa mereka juga banyak produk keren di masa lalu, termasuk salah satu franchise action RPG terbaik – .Hack.
Dengan cerita Naruto yang sudah rampung, apakah CyberConnect 2 akan mulai beralih ke proyek lain? Konfirmasi memang belum meluncur, namun harapan untuk melihat sesuatu yang baru terbuka kian lebar. Dalam wawancara terbarunya dengan situs gaming Jepang – 4Gamer, Hiroshi Matsuyama – President CyberConnect2 meminta gamer untuk menantikan sesuatu yang mengejutkan dari mereka di tahun 2016 mendatang. Tak hanya satu, Matsuyama menyebut mereka memiliki beberapa hal yang akan memicu reaksi tersebut dari fansnya. Sayangnya, masih tanpa detail saat ini.
Apakah “kejutan” ini akan berakhir menjadi sebuah seri terbaru .Hack yang sudah lama diantisipasi? Ataukah ia akan kembali menjadi sebuah game Naruto lain dengan pendekatan berbeda? Kita tunggu saja.