Ini mungkin jadi salah satu berita yang tak pernah disangka sebelumnya. Dari semua developer berbasis di Jepang saat ini, Team Ninja dan Platinum Games bisa dibilang sebagai dua developer terpopuler yang paling sibuk saat ini. Platinum Games bahkan secara terbuka menangani beberapa proyek sekaligus, dari game kura-kura ninja terbaru bersama Activision, NieR: Automata bersama Square Enix untuk Playstation 4, Scalebound untuk Xbox One, dan yang terakhir – Star Fox Zero yang baru dirilis bersama dengan Nintendo. Dengan jumlah proyek dan kualitas yang cukup memuaskan, sebuah keputusan untuk mengundurkan diri tentu saja memicu sebuah tanda tanya besar. Namun hal inilah yang terjadi.
President dan CEO Platinum Games – Tatsuya Minami kabarnya sudah meninggalkan posisinya sejak akhir bulan Maret 2016 yang lau, menurut situs bisnis Jepang – GamesBusiness. Sebagai gantinya, posisi Minami kini diganti oleh Kenichi Sato. Sementara dua pilar Platinum yang lain akan diisi oleh Seigo Tabira dan Atsushi Inaba yang akan bertanggung jawab sebagai director. Sayangnya, tak ada kejelasan soal alasan di balik kepergian Minami ini. Apalagi Minami sendiri sempat mengirimkan pesan khusus soal masa depan Platinum Games di perayaan 10 tahun beberapa bulan yang lalu.
Kepergian seorang CEO lawas dan kedatangan seorang CEO baru tentu saja memicu kekhawatiran tersendiri karena apa yang ia visikan akan menjadi setir untuk arah perusahaan di masa depan. Lihat saja apa yang terjadi dengan Konami, sesuatu yang tentu saja kami harap tak akan pernah mendekati Platinum Games.