Quantcast
Channel: Games – Jagat Review
Viewing all articles
Browse latest Browse all 14784

China Luncurkan Konsol Tandingan Murah – Fuze F1

$
0
0

1,3 Milyar penduduk, bayangkan berapa besar jumlah uang yang bisa dikeruk produsen produk asing jika berhasil melakukan penetrasi pasar ke negeri bambu – China. Kesempatan itu akhirnya tiba untuk Sony dan Microsoft yang akhirnya bisa melemparkan produk mereka secara legal belum lama ini. Namun dengan persaingan yang hanya didominasi oleh Playstation 4 dan Xbox One, salah satu perusahaan asal China ternyata tak tinggal diam. Mereka berusaha bersaing di pasar yang sama dengan tingkat harga yang lebih rendah lewat sebuah produk baru bernama – Fuze F1 yang bahkan diluncurkan lewat sebuah acara yang cukup meriah.

Lantas apa yang ia tawarkan? Dengan konsol yang mirip dengan bentuk Playstation 4 dan kontroler milik Xbox One, Fuze F1 tak ragu untuk memperlihatkan intensi mereka bersaing langsung dengan kedua konsol asing tersebut. Seperti yang bisa Anda prediksi, konsol ini sendiri menjadikan Android sebagai basis sistem operasi. Fuze F1 sendiri akan ditenagai oleh CPU 4GHz, 500GB HDD, 4 GB RAM, GPU 852 MHz, dan ROM 32 GB. Yang menarik? Adalah dukungan game yang berhasil ia tarik. “Pemain” game-game besar seperti sosok Keiji Inafune (Comcept), Arc  System, dan Koei Tecmo mengkonfirmasikan bahwa mereka akan aktif mengembangkan game untuknya.

Fuze F1 - konsol berbasis Android diluncurkan di China dengan ambisi menundukkan Playstation 4 dan Xbox One.
Fuze F1 – konsol berbasis Android diluncurkan di China dengan ambisi menundukkan Playstation 4 dan Xbox One.

Fuze F1 sendiri akan ditawarkan dengan kisaran harga sekitar 899 RMB atau sekitar USD 1,8 juta Rupiah. CEO Fuze – Wang Feng menyatakan ambisinya untuk memastikan Fuze F1 bisa bertahan hidup lebih lama daripada Playstation 4 dan Xbox One di China. Second Ouya?


Viewing all articles
Browse latest Browse all 14784

Trending Articles