Seberapa banyak dari Anda yang saat ini menantikan kehadiran game action open-world terbaru dari Ubisoft – Watch Dogs 2? Seri pertamanya memang mengundang banyak kontroversi, namun Ubisoft sendiri berjanji bahwa semua kesalahan tersebut tak akan lagi terjadi di seri kedua ini. Kehadiran karakter dan setting baru membalut mekanisme gameplay berbeda yang kini tak lagi menggunakan tower dan dunia yang bisa dieksplorasi dengan bebas sejak awal. Mereka bahkan berani menjamin tak akan ada lagi kasus downgrade karena mereka kini sudah mengerti apa yang bisa dan tidak bisa dilakukan oleh Playstation 4 dan Xbox One sebagai platform gaming. Dengan semua yang mereka tawarkan ini, Ubisoft cukup optimis dengan potensi penjualan Watch Dogs 2.
Sang CEO – Yves Guillemot bahkan tak ragu untuk sedikit sesumbar. Ia secara terbuka mengaku yakin bahwa Watch Dogs 2 punya potensi untuk berakhir jadi game tersukses dan terlaris Ubisoft sepanjang masa. Ia merasa percaya diri berkat perbaikan di sisi cerita dan gameplay yang akan ditawarkan untuk seri sekuel ini, termasuk desain karakter menarik dan kisah yang menurutnya, lebih relevan dengan budaya hacker saat ini. Dengan respon pengumuman di ajang E3 2016 kemarin yang cukup positif dengan lebih dari 30 juta view, mimpi ini sepertinya tak terlalu mustahil.
Watch Dogs 2 sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 15 November 2016 mendatang untuk Playstation 4, Xbox One, dan tentu saja – PC. Bagaimana dengan Anda sendiri? Berapa banyak dari Anda yang setuju dengan pernyataan Yves Guillemot ini?
Source: GameSpot