Ada sedikit perasaan yang terbelah setiap kali membicarakan Square Enix. Di satu sisi, ada rasa senang ketika melihat berapa banyak proyek yang berdiri di bawah bendera raksasa mereka saat ini. Mereka berhasil menghidupkan banyak franchise lawas dari developer barat seperti Hitman, Tomb Raider, dan Deus Ex sekaligus menawarkan beberapa judul JRPG yang tak bisa diabaikan begitu saja. Namun di sisi lain, mereka juga menelurkan kebijakan yang sulit untuk dirasionalisasi, seperti keputusan untuk membuat Rise of the Tomb Raider sebagai game eksklusif Microsoft untuk beberapa bulan rilis, misalnya. Dan kini, Square Enix kembali “menyerang”. Sebuah game yang tak pernah Anda pikirkan akan pernah Anda dengar.
Benar sekali, Square Enix baru mengumumkan sebuah proyek game RPG eksklusif bernama Cosmos Rings. Namun tidak untuk PC, konsol, handheld, ataupun perangkat ponsel pintar seperti proyek –proyek mereka sebelumnya, Cosmos Rings akan jadi game RPG eksklusif pertama yang didesain untuk jam pintar milik Apple – Apple Watch. Berbasiskan waktu, game ini akan mengirimkan beragam pesan bergantung pada jumlah langkah Anda per hari. Visualnya sendir diklaim akan tampil indah dengan titik warna yang jadi andalan. Square Enix memastikan bahwa game ini memang hanya bisa dimainkan via Apple Watch saja.
Cosmos Rings sendiri rencananya akan dirilis pada musim panas 2016 ini juga, hanya untuk Apple Watch. Now, that is a huge surprise..