Quantcast
Channel: Games – Jagat Review
Viewing all articles
Browse latest Browse all 14784

Call of Duty: Infinite Warfare Rilis Demo Gameplay Baru

$
0
0

Jika merujuk pada reaksi yang diperlihatkan di trailer perdana beberapa waktu yang lalu, sebagian besar gamer tampaknya sudah muak dengan pendekatan futuristik yang ditawarkan Activision untuk game FPS andalannya – Call of Duty. Si seri terbaru racikan Infinity Ward yang rencananya akan dirilis tahun ini – COD: Infinite Warfare bahkan membawa tema tersebut selangkah lebih jauh dengan menawarkan pertempuran ala film sci-fi dengan perang luar angkasa dan antar planet. Satu yang pasti, mereka tak akan pernah berhenti berusaha membuktikan kepada Anda mengapa seri ini pantas untuk diantisipasi. Salah satunya dengan meluncurkan demo gameplay yang baru.

Apakah Anda termasuk salah satu gamer yang cukup pesimis dengan COD: Infinite Warfare? Maka tak ada salahnya untuk menikmati sedikit demo gameplay berdurasi 13 menit yang baru saja dirilis Infinity Ward via akun Youtube resmi Call of Duty. Bertajuk “Black Sky”, demo ini memperlihatkan satu babak awal campaign single-player yang ia tawarkan. Anda akan berperan sebagai Letnan Reyes, pilot luar biasa yang harus berjuang di tengah sebuah serangan dadakan yang tak pernah diprediksi sebelumnya. Memperlihatkan gameplay konvensional khas COD, demo ini juga memuat sekelibat  pertempuran luar angkasa yang seharusnya jadi nilai jual utama.

Infinity Ward melepas trailer demo gameplay untuk "Black Sky" - salah satu babak awal cerita COD: Infinite Warfare.
Infinity Ward melepas trailer demo gameplay untuk “Black Sky” – salah satu babak awal cerita COD: Infinite Warfare.

Call of Duty: Infinite Warfare sendiri rencananya akan dirilis tanggal 4 November 2016 mendatang untuk Playstation 4, Xbox One, dan tentu saja – PC. Bagaimana dengan Anda sendiri? Apakah demo berdurasi belasan menit ini membuat Anda menantikan proyek yang satu ini?


Viewing all articles
Browse latest Browse all 14784

Trending Articles