Kejutan! Kejutan! Kejutan! Selain Bandai Namco yang semakin gencar untuk melepas game-game “eksklusif” konsol mereka ke PC, publisher lainnya – NIS America juga tampaknya tengah menempuh kebijakan serupa. Salah satu contoh kuatnya? Mereka akhirnya melepas Disgaea – game strategy RPG era Playstation 2 yang tiba-tiba diumumkan begitu saja. Tak jelas seberapa positif penerimaan dan penjualan untuk game yang satu ini di PC, namun tampaknya ia cukup efektif untuk memperkenalkan franchise yang sudah dirilis beberapa seri untuk konsol ini. Satu yang pasti, ia tampaknya membangkitkan optimisme bagi NIS America untuk merilis sebuah seri lain yang hadir tanpa kejutan.
Benar sekali, tanpa pengumuman sebelumnya, NIS America akhirnya mengumumkan bahwa Disgaea 2, yang sempat dirilis untuk Playstation 2 di tahun 2006 silam, juga akan tiba di PC! Versi PC ini akan memuat semua konten dari Disgaea 2: Cursed Memories (Playstation 2), dan Disgaea 2: Dark Hero Days (PSP) dengan tanpa perbedaan sama sekali. Versi PC ini dipastikan akan memuat UI yang baru, shortcut keyboard yang baru, serta tiga karakter playable yang selama ini tak pernah diadaptasikan dari versi Jepang: Dark Eclair, Gig, dan Miabel. Tak hanya akan dirilis di Steam, NIS America juga mempersiapkan versi fisik premium yang bisa dibeli secara online via store mereka, yang akan memuat artbook, prints, desk mat, mouse pad, dan juga soundtrack
Lantas spesifikasi sepert apa yang perlu Anda persiapkan untuk menikmatinya? Ini dia spesifikasi resminya:
Minimum Requirements
- OS: Windows 10/8/7/Vista
- Processor: Intel Core2 Duo 2.60 GHz
- Memory: 2 GB RAM
- Graphics: nVidia GeForce 9500 GT, ATI/AMD Radeon HD 5450 (OpenGL 3.0)
- Storage: 2 GB available space
- Sound Card: Onboard
Recommended Requirements
- OS: Windows 10/8/7/Vista
- Processor: Intel Core i5-2500 3.30 GHz
- Memory: 4 GB RAM
- Graphics: nVidia GeForce GTS 450, ATI/AMD Radeon HD 5750
- Storage: 2 GB available space
- Sound Card: Onboard
Disgaea 2 akan meluncur via Steam pada tanggal 30 Januari 2017 mendatang, sayangnya, masih tanpa harga pasti saat berita ini ditulis. Bagaimana dengan Anda sendiri? Tertarik dengan game yang satu ini?