Sudah menjadi rahasia umum sepertinya bahwa konsol hybrid terbaru dari Nintendo – Nintendo Switch memang tidak didesain untuk menandingi performa mentah Playstation 4 dan Xbox One yang masih berada di atas. Seperti produk mereka sebelumnya, mereka menjual inovasi yang ditujukan untuk pasar yang berbeda. Tentu saja banyak gamer yang penasaran apakah Nintendo akan belajar dari “kesalahan” Wii U dan memberikan sedikit fokus perhatian pada game-game third party sebagai pengisi jeda ketika menunggu game eksklusif Nintendo, yang terus jadi andalan. Tantangan tersebut dijawab dengan kehadiran salah satu petinggi EA di presentasi Switch kemarin.
Namun bukan Need for Speed, ME Andromeda, Battlefield 1, atau Titanfall 2 yang diperkenalkan, EA hanya mengumumkan satu hal – bawa mereka akan membawa game sepakbola andalan mereka, FIFA ke Nintendo Switch. Berita baik? Tunggu dulu. Performa Switch yang terbatas sepertinya tak akan mampu menangani versi terbaru FIFA untuk platform generasi saat ini. Sumber informasi dari salah satu jurnalis Eurogamer yang diklaim didapatkan dari sumber terpercaya menyebut bahwa FIFA Nintendo Switch akan didasarkan dari versi last-gen, Playstation 3 dan Xbox 360. EA sendiri masih belum angkat bicara soal rumor ini.
I've heard FIFA Switch is based off of the 360/PS3 versions which still get made.
— Tom Phillips (@tomphillipsEG) January 13, 2017
Dengan mendasarkan diri pada versi last-gen, game FIFA di Nintendo Switch tak hanya berpotensi hadir dengan kualitas visual yang ketinggalan zaman, tetapi juga absennya beberapa fitur yang lain. Nintendo Switch sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 3 Maret 2017 mendatang.