Ada satu syarat yang sepertinya akan sangat membantu proses film adaptasi game untuk berakhir menjadi proyek yang memuaskan, setidaknya dari kacamata gamer. Benar sekali, keterlibatan developer atau publisher di dalamnya. Tak melepas proses kreatif tersebut begitu saja ke tangan para sineas Hollywood yang bisa jadi berakhir tak mengerti soal daya tarik si franchise, keterlibatan otak di belakang versi video gamenya menjadi sesuatu yang esensial. Setidaknya untuk memastikan bahwa film tersebut tak melenceng terlalu jauh. Sayangnya, salah satu game dengan kekuatan cerita yang solid dari Naughty Dog – Uncharted justru menempuh kebijakan tak populer yang mengkhawatirkan.
Walaupun belum mendapatkan aktor utama sama sekali, konfirmasi soal film adaptasi Uncharted memang sudah bergaung cukup lama. Berita buruknya? Naughty Dog ternyata tak dilibatkan banyak di dalamnya. Hal ini dikeluhkan langsung oleh otak kreatif di balik The Last of Us dan Uncharted 4 – Neil Druckmann via akun Twitter resminya. Druckmann menyebut bahwa tidak ada satupun orang di Naughty Dog yang sudah membaca naskah film Uncharted sama sekali. Mereka bahkan tak tahu ke arah mana film tersebut akan dibawa.
No one at Naughty Dog has read the script. No idea what the movie is about let alone its tone. https://t.co/lc64Pevqyk
— Neil Druckmann (@Neil_Druckmann) February 23, 2017
Ini tentu saja menjadi sebuah kebijakan yang mengkhawatirkan, tak melibatkan sang peracik game di dalam sebuah film adaptasi yang menjadikan karya mereka sebagai pondasi. Apakah ini pertanda bahwa film adaptasi Uncharted ini akan berakhir menjadi mimpi buruk yang lain? Kita tunggu saja. C’mon Sony!