Quantcast
Channel: Games – Jagat Review
Viewing all articles
Browse latest Browse all 14784

Horizon Zero Dawn Kalahkan Zelda di Inggris

$
0
0

Horizon Zero Dawn jagatplay (180)

Tiga bulan di tahun 2017 ini memang bisa disebut sebagai bulan yang “manis” untuk para penikmat industri game di seluruh dunia. Bagaimana tidak? Hanya dalam kurun waktu singkat di tahun 2017 tersebut saja, kita disuguhi dengan banyak game-game raksasa yang berakhir dengan kualitas yang pantas untuk diacungi jempol. Dari daftar panjang yang ada, Sony sepertinya menjadi yang paling konsisten dengan judul-judul eksklusif yang berakhir memesona, seperti Horizon Zero Dawn dari Guerrilla Games misalnya. Kualitas yang membuatnya mampu bersaing dengan sangat baik di pasar Inggris.

Situs Eurogamer menyebut bahwa Horizon Zero Dawn berhasil “naik pangkat” menjadi rilis franchise terbaru Sony di pasar Inggris sejauh ini, mengalahkan No Man’s Sky yang sempat memegang predikat itu sebelumnya. Ia juga menjadi rilis tersukses di Playstation 4 setelah Uncharted 4: A Thief’s End. Seberapa sukses? Cukup untuk mengunci posisi aman peringkat pertama dari beberapa game raksasa, termasuk yang sangat diantisipasi – Legend of Zelda: Breath of the Wild yang dirilis untuk Nintendo Wii U dan Nintendo Switch. Lantas, siapa saja yang berhasil meraih posisi 10 besar di Inggris untuk minggu lalu? Ini dia:

Horizon berhasil mengalahkan rilis Zelda: Breath of the Wild dan menjadi yang tertinggi di pasar Inggris.
Horizon berhasil mengalahkan rilis Zelda: Breath of the Wild dan menjadi yang tertinggi di pasar Inggris.
  1. Horizon Zero Dawn
  2. Legend of Zelda: Breath of the Wild
  3. GTA V
  4. 1-2 Switch
  5. For Honor
  6. FIFA 17
  7. Super Bomberman R
  8. Rocket League
  9. Sniper Elite 4
  10. Battlefield 1

Bagaimana dengan Anda sendiri? Berapa banyak dari Anda yang memainkan setidaknya satu game di antara daftar tersebut?


Viewing all articles
Browse latest Browse all 14784

Trending Articles