Jika Anda termasuk gamer yang kebetulan memiliki budget ekstra untuk membangun sebuah PC high-end berharga puluhan juta rupiah, maka kesempatan untuk menikmati game-game di atas kualitas kebanyakan gamer yang lain tentu jadi sebuah keuntungan tersendiri. Apalagi jika engine yang menjadi basis untuk game tersebut memang selalu optimal untuk PC, baik dari sisi spesifikasi ataupun optimalisasi tampilan yang selalu siap untuk membuat mata Anda termanjakan. Untuk Anda yang tengah menantikan perjalanan sci-fi melintasi galaksi yang akan dirilis bulan ini – Mass Effect: Andromeda, pilihan tersebut sepertinya sulit untuk diabaikan begitu saja.
Dengan peralihan ke Frostbite Engine, engine racikan DICE yang kini digunakan di banyak game-game raksasa racikan EA, Mass Effect: Andromeda memang terlihat memesona. Bekerjasama dengan NVIDIA, ia juga mengumumkan beberapa fitur eksklusif untuk pengguna kartu grafis tersebut. Mass Effect: Andromeda akan mendukung NVIDIA Ansel untuk Anda yang memang tertarik untuk mengambil screenshot dari sesi gameplay Anda. Bersama dengannya, ia juga memperlihatkan seperti apa bentuk game ini di resolusi 4K via beberapa screenshot yang dilepas.
Mass Effect: Andromeda sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 21 Maret 2017 mendatang, untuk Playstation 4, Xbox One, dan juga – PC. Bagaimana dengan PC Anda sendiri? Berapa banyak dari Anda yang sudah memiliki PC yang cukup kuat untuk mencicipi game ini di resolusi 4K?