Jika membahas salah satu konsol terpopuler yang pernah dibuat di Bumi ini, nama PlayStation 3 jelas masuk dalam daftar. Konsol garapan Sony yang pertama kali dirilis tahun 2006 lalu itu hingga sekarang masih dicintai para gamer.
Bagaimana tidak, meski Sony telah meluncurkan penerusnya, PlayStation 4, PS3 masih menantikan beberapa game papan atas yang siap hadir. Sebut saja Dark Souls II, Metal Gear Solid: Ground Zeroes, Watchdog, dan Destiny.
Lalu, hingga kapan Ps3 dapat bertahan ditengah kemunculan konsol next-gen yang tentunya menawarkan kualitas lebih baik? Marketing Executive Sony Hardware, John Koller, mencoba memberi penjelasan.
“Kami percaya platform tersebut masih punya kehidupan yang panjang. Dua, tiga, atau empat tahun; kami pikir ada waktu yang tersisa di platform (PS3). Ini tergantung pada kontennya. Kami punya jajaran (game) yang bagus tahun ini dan nampaknya tahun depan juga demikian. Kami benar-benar harus membuat PS3 tetap hidup,” kata Koller.
Selain game-game terbaru yang layak ditunggu, kehadiran fitur anyar seperti PS Now pun menjadi keuntungan tersendiri bagi para gamer PS3. Sayang, untuk saat ini belum ada kejelasan kapan PS Now bisa dinikmati khususnya oleh gamer Indonesia.
“Saya pikir akan ada kisah yang bagus untuk PS3 di setahun atau dua tahun ke depan,” pungkas Koller. So, ingin cepat-cepat beralih ke PS4 atau masih menunggu timing yang tepat?