Battlefield 4 adalah satu game dengan sensasi multiplayer terbaik di pasaran saat ini, sebuah fakta yang memang sulit untuk dibantah. Dengan beragam peran, map super luas, dan kendaraan perang yang bisa dimanfaatkan ketika menjelajahinya, Battlefield 4 menawarkan atmosfer perang epik yang unik dan berbeda dibandingkan franchise kompetitor yang lain. Sayangnya, pesona tersebut harus dicederai oleh masalah-masalah teknis yang tidak kunjung selesai setelah rilisnya akhir tahun lalu. Permasalahan konektivitas dan server memang berangsur namun pasti, menjadi fokus penyelesaian EA. Namun siapa yang menyangka, seiring dengan kehadiran konten baru lewat DLC keren mereka, masalah Battlefield 4 justru kian membengkak.
Hampir enam bulan sejak ia dirilis, EA ternyata masih belum menyelesaikan permasalahan Battlefield 4 secara penuh. Beberapa gamer masih mengeluhkan masalah yang sangat mengganggu kenyamanan bermain, terutama terkait efek “rubber-banding” – dimana pemain secara acak berpindah tempat dari yang ia inginkan karena masalah konektivitas. EA menyadari hal tersebut dan lewat tulisan di blog resmi mereka, menyatakan sangat tidak puas dengan kinerja server yang sudah mereka lemparkan.
Mereka berjanji akan menyelesaikan masalah ini lebih cepat dengan melakukan upgrade hardware secepat mungkin, menginvestasikan lebih banyak untuk menjamin pengalaman gaming yang lebih baik bagi gamer Battlefield 4. Mengurangi lag dan rubber-banding adalah prioritas saat ini.
Sayangnya, EA sendiri tidak memberikan waktu pasti kapan masalah ini akan tuntas secara total. Jadi untuk Anda gamer Battlefield 4 yang masih berjuang di medan pertempuran, selamat menunggu kembali dan bersabar dengan masalah teknis yang Anda hadapi.