Quantcast
Channel: Games – Jagat Review
Viewing all articles
Browse latest Browse all 14784

EA: Kami Tidak Lebih Memihak Microsoft Daripada Sony

$
0
0
titanfall

fifa 14

Jika kita membicarakan salah satu tren unik yang mengemuka di persaingan next-gen saat ini bagaimana para publisher raksasa terlihat memiliki “jagoannya” masing-masing. Atmosfer ini terlihat kentara tidak hanya dari beragam kebijakan dan kerjasama yang berhasil diambil, tetapi juga game-game andalan yang diperkenalkan di ajang besar sekelas E3 dan Gamescom yang lalu. Ubisoft terlihat lebih sering menggelontorkan konten eksklusif untuk Sony, sementara Microsoft menjadi anak emas dari EA. Semua indikasi tersebut terlihat kuat, namun EA sendiri membantah keras hal ini. Mereka meyakinkan bahwa mereka dalam posisi yang netral, tidak lebih memihak Microsoft daripada Sony.

Gamer mana yang tidak akan salah paham? Microsoft sudah bekerja sama dengan EA untuk meluncurkan bundle Xbox One – FIFA 14 di Eropa. Tidak hanya itu saja, beberapa franchise andalan mereka seperti Titanfall, Plant Vs Zombies: Garden Warfare, dan Peggie 2 juga akan menyentuh platform andalan Microsoft terlebih dahulu dan menjadi seri eksklusif dalam batas waktu yang belum jelas sebelum meluncur ke Playstation 4. Walaupun semua bukti tersebut mengemuka, Peter Moore dari EA menegaskan bahwa mereka tidak tengah berpihak pada sisi Microsoft. Moore menyakinkan bahwa EA juga menjalin kerjasama yang tidak kalah erat dengan Playstation 4, hanya saja belum diumumkan kepada publik.

Menyangkal tudingan bahwa mereka menganakemaskan Microsoft, Peter Moore menegaskan bahwa EA juga bekerja sama erat dengan Sony dan Playstation 4.

Menyangkal tudingan bahwa mereka menganakemaskan Microsoft, Peter Moore menegaskan bahwa EA juga bekerja sama erat dengan Sony dan Playstation 4.

Moore meyakinkan bahwa EA mencintai Playstation 4 dan Xbox One dalam skala yang sama dan sangat menginginkan kedua platform ini sukses. Platform yang sukses tentu akan menjadi pondasi bagi EA untuk terus secara konsisten mengeluarkan game andalan mereka. Berbicara mengenai bundle Xbox One – FIFA 14. Moore menyatakan bahwa ini hanyalah strategi yang diluncurkan oleh Microsoft untuk menarik lebih banyak calon konsumen di Eropa yang memang menjadi basis fans FIFA yang kuat. Langkah ini dipandang perlu untuk bersaing dengan tingkat pre-order Playstation 4 yang kian menggila.

Jika melihat sepak terjang EA selama ini, dengan potensi franchise yang cukup subur untuk dijadikan ladang uang, eksklusivitas tentu saja bukan pilihan yang rasional. Moore mungkin beralasan bahwa ini hanya masalah waktu hingga kerjasama EA dan Playstation 4 diutarakan ke publik, namun kita semua tentu tahu alasan utama di balik eksposure “EA adalah Microsoft” ini. It’s all about the money..


Viewing all articles
Browse latest Browse all 14784

Trending Articles