Anda termasuk gamer yang sudah berusia di atas 18 tahun, yang kebetulan suka dengan film-film seri yang lebih berfokus pada intrik politik dengan ekstra konten dewasa di mana-mana? Jika Anda belum pernah mencicipi Game of Thrones dari HBO, maka Anda baru saja kehilangan salah satu film seri terbaik yang bisa Anda temukan saat ini. Baru hendak memasuki season kelima yang akan dirilis tahun 2015 mendatang, Game of Thrones menawarkan sensasi sebuah series yang seringkali tampil mengejutkan lewat kekuatan cerita yang ia usung. Oleh karena itu, tidak mengherankan, jika antisipasi terhadap interpretasi yang dilakukan oleh developer kawakan terhadap adaptasi novel dari George R.R. Martin ini begitu kuat. Kesempatan yang akhirnya tiba di depan mata.
Anda yang sudah cukup familiar dengan nama Telltale, tentu saja sudah punya sedikit gambaran gameplay seperti apa yang akan Anda dapatkan di sana. Anda selalu bisa melihat The Walking Dead, Wolf Among Us, dan Tales from the Borderland yang belum lama ini kami review sebagai sebuah point referensei. Sebagai sebuah film seri yang memang menjadikan cerita sebagai kekuatan utama, seolah menjadi sesuatu yang sangat pas bahwa Game of Thrones akan ditangani oleh developer yang juga menjual kekuatan yang sama – Telltale. Kejutan seperti apapun yang ditawarkan oleh Westeros kali ini tentu saja akan kian menarik, mengingat Anda kini punya andil menentukan kemana arahnya ia akan bergerak. Setidaknya untuk beberapa karakter utama.
Lantas, apa yang ditawarkan oleh Game of Thrones versi game dari Telltale ini? Mengapa kami menyebutnya sebagai sebuah proyek khusus untuk para fans? Review ini akan membahasnya lebih dalam untuk Anda?
↧