Deus Ex: Human Revolution adalah salah satu game terbaik yang pernah meluncur ke pasaran, sebuah fakta yang tidak bisa disanggah begitu saja. Di bawah bendera Square Enix, sang developer – Eidos Montreal berhasil mengeksekusi banyak elemen dengan begitu banyak baik untuk game yang satu ini, dari desain visual, musik, gameplay, hingga fakta bahwa ada begitu banyak mekanik lain yang membuatnya kian kompleks. Ekstra kebebasan bagi Anda untuk menentukan metode gameplay Anda sendiri juga jadi nilai jual tersendiri. Setelah Deus Ex dan Thief, Eidos Montreal tampaknya kian memantapkan diri untuk mulai berfokus ke platform generasi terbaru. Sebuah engine baru bahkan sudah dipersiapkan!
Dalam post blog resmi mereka, Eidos Montreal akhirnya seara resmi memperkenalkan engine teranyar yang akan memperkuat game-game generasi terbaru mereka. Engine ini sendiri diberi nama “Dawn Engine”. Dawn Engine sendiri diakui merupakan versi modifikasi habis-habisan dari engine IO Interactive – Glacier 2 yang membangun Hitman: Absolution. Tidak hanya hadir dengan detail visual yang lebih baik, Dawn Engine juga diklaim menawarkan real-time physics, AI yang lebih baik, dan begitu banyak perbaikan teknis lainnya.
David Anfossi – kepala dari Eidos Montreal menyebut bahwa engine ini sendiri sudah dibangun selama beberapa tahun terakhir ini dan diyakini akan membantu Eidos mengembangkan game dengan kekuatan cerita dan gameplay yang lebih baik. Sebuah screenshot in-game juga dirilis untuk memperlihatkan visual seperti apa yang didapat jika Deus Ex: Human Revolution dibangun dengan menggunakan engine teranyar ini.
Belum ada kejelasan proyek perdana apa yang akan menggunakan Dawn Engine ini, namun Eidos Montral mulai membuka lowongan untuk mencari tim pengembang baru untuk game mereka selanjutnya. Looks awesome!
↧