Quantcast
Channel: Games – Jagat Review
Viewing all articles
Browse latest Browse all 14784

Saints Row IV Tetap Mendominasi Pasar Inggris!

$
0
0
saints row iv1

saints row iv

Tidak harus mengusung cita rasa plot yang begitu kuat untuk memukau gamer, Saints Row IV tampaknya menjadi monumen dan bukti bagaimana gamer masih berakar pada kebutuhan klasik yang sama – mencari pengalaman yang menyenangkan. Kebutuhan untuk mendapatkan cerita yang emosional dan mengguggah seolah menjadi sesuatu yang tidak lagi penting di mata karya teranyar dari Volition dan Deep Silver ini. Berhasil meraih nilai review yang cukup positif dari berbagai media game, Saints Row IV juga menuai kesuksesan di sisi penjualan. Terjual 1 juta kopi dalam waktu satu minggu, Saints Row IV juga terus mempertahankan dominasinya di pasar Inggris.

Berhasil menjadi yang paling sukses di pasar Inggris minggu lalu, Saints Row IV tampaknya belum cukup lemah untuk ditundukkan oleh franchise game tandaingan yang lalu. Ia kembali menjadi game dengan penjualan tertinggi di minggu kedua ini, menahan ambisi Splinter Cell: Blacklist yang tetap terperangkap di posisi kedua. Kebangkitan dan kelahiran MMORPG dari Square Enix – Final Fantasy XIV: Realm Reborn  membawa game yang cukup diantisipasi ini ke posisi ketiga. Sementara di saat yang sama, game platformer andalan Ubisoft – Rayman Legends bercokol di posisi keenam. Game terbaru Capcom – Lost Planet 3 gagal mencapai 10 besar. Berikut adalah list lengkap 20 game terlaris di Inggris minggu ini:

BOOM!

BOOM!

  1. Saints Row IV (Deep Silver)
  2. Splinter Cell: Blacklist (Ubisoft)
  3. Final Fantasy XIV: A Realm Reborn (Square Enix)
  4. Disney Infinity (Disney)
  5. Minecraft: Xbox 360 Edition (Microsoft)
  6. Rayman Legends (Ubisoft)
  7. Madden NFL 25 (EA)
  8. Call of Duty: Black Ops II (Activision)
  9. Payday 2 (505 Games)
  10. FIFA 13 (EA)
  11. Animal Crossing: New Leaf (Nintendo)
  12. LEGO Batman 2: DC Super Heroes (Warner)
  13. The Last of Us (Sony)
  14. Max Payne 3 (Rockstar)
  15. LEGO The Lord of the Rings (Warner)
  16. Tomb Raider (Square Enix)
  17. Skylanders Giants (Activision)
  18. Assassin’s Creed III (Ubisoft)
  19. Grand Theft Auto IV (Rockstar)
  20. Need for Speed: Most Wanted (EA)

Bagaimana dengan Anda sendiri? Game mana saja yang sudah Anda mainkan?

 


Viewing all articles
Browse latest Browse all 14784

Trending Articles