Game balapan bertajuk Rally bukan sesuatu yang mudah ditemukan tahun ini. Bila menghitung jumlahnya, game bertema balapan melawan alam tersebut bisa dihitung dengan jari di satu telapak tangan saja, setidaknya pada 2015 ini. Meskipun temanya sendiri memang harus diakui jauh lebih sulit bila dibandingkan dengan game balapan biasa, game Rally memiliki pesona yang jauh lebih menarik untuk beberapa kalangan gamer.
Memainkan game balapan Rally bukan saja membutuhkan kemampuan untuk menghitung kecepatan laju dan timing untuk menekan rem seperti yang biasa ditemukan pada game balapan biasa, tetapi juga menitik beratkan pada keberanian untuk mengambil keputusan. Berkat medan balapan yang begitu berat dari sisi tingkat kesulitannya, game Rally membutuhkan pengalaman bermain game balapan yang cukup lama. Terlebih lagi untuk DiRT Rally; game ini meningkatkan kesulitan game Rally yang telah tinggi ke level baru.
Kesulitan yang dapat ditemukan pada game ini bukan hanya terbatas pada tingkat kesulitan lawan saja. Pada game Rally, musuh utama Anda adalah waktu yang telah berhasil dicetak oleh lawan. Semakin lama waktu yang Anda butuhkan untuk menyelesaikan satu bagian, maka peringkat Anda akan semakin merosot. Game ini memiliki musuh yang begitu tinggi kesulitannya. Selain itu, kemenangan Anda juga akan semakin dipersulit dengan sifat gameplay game ini yang mendekati simulasi mengendara. Jelas sekali, simulasi balapan rally jauh lebih sulit dibandingkan balapan biasa!
Terlepas dari tingginya tingkat kesulitan dalam game ini, saking tingginya sampai game ini lebih cocok untuk dimainkan oleh gamer Rally yang telah veteran, game ini memiliki kualitas grafis yang begitu indah. Kemampuan game ini untuk menghasilkan tampilan grafis yang indah tersebut mampu membawa pemainnya untuk merasa seperti berada di tengah hutan dan melalui gunung es sambil memacu kendaraan dalam kecepatan tinggi. Berkat itu, Anda juga harus mempersiapkan PC gaming dengan konfigurasi cukup tinggi supaya dapat memainkan game ini dengan setting tinggi.
Bertarung Mencapai Puncak
DiRT Rally sama sekali tidak memerdulikan beragam narasi seperti yang biasa ditemukan pada game belakangan ini. Pada game ini, Anda hanya diajak untuk bertarung melawan lawan dalam kejuaraan Rally. Menjadi yang terbaik adalah tujuannya, Anda hanya perlu terus memperbaiki posisi Anda dalam kelas kejuaraan yang Anda ikuti untuk naik ke kelas berikutnya. Namun, musuh yang akan Anda temukan di setiap kelas, bahkan pada kelas terendah sekalipun, tidak punya rasa ampun sama sekali, tidak seperti game lain yang seakan memiliki toleransi untuk pemainnya.
Kelas yang bisa Anda temukan pada game ini terbagi menjadi lima. Seperti yang telah kami jelaskan di atas, Anda hanya perlu memperbaiki penampilan Anda untuk bisa naik kelas. Artinya, Anda tidak perlu menjadi juara pertama di setiap kelas untuk mampu naik kelas kejuaraan. Selama Anda mampu memperlihatkan penampilan yang stabil, bahkan berada di posisi yang rendah sekalipun dapat membawa Anda menuju kelas baru. Akan tetapi, naik kelas adalah hal yang mengerikan dalam game ini. Sebab, kemampuan musuh Anda akan semakin menggila dan waktu yang mereka cetak akan semakin sulit untuk dikejar.
Kenaikan kelas tersebut juga tidak dapat dibatalkan atau dengan sengaja turun kelas. Ketika Anda pindah ke kelas berikutnya, Anda hanya dapat mengikuti event untuk kelas itu saja. Jadi, Anda akan dipaksa untuk menaikkan kemampuan Anda dalam berkendara dan menyelesaikan stage yang diberikan. Semakin tinggi kelasnya, Anda harus berusaha untuk berkendara di medan balapan yang buruk tanpa melakukan kesalahan dan dalam kecepatan tinggi.
Selain Rally biasa, Anda juga dapat menemukan dua jenis balapan lain. Balapan tersebut adalah Hill Climbing dan X-Cross. Hill Climbing seperti arti namanya adalah rally menaiki bukit. Tingkat kesulitannya sendiri tidak dapat dianggap remeh bila dibandingkan dengan rally biasa. Satu kesalahan saja dapat menyebabkan mobil Anda meluncur ke jurang dan langsung membuat Anda tidak dapat menyelesaikan pertandingan! Belum lagi beragam halangan di tikungan, seperti bebatuan besar yang mampu membuat mobil rusak.
Bila dibandingkan dengan mode lain, X-Cross bisa dikatakan yang paling mudah. Pada mode tersebut, Anda akan balapan melawan mobil lain di sebuah lintasan beberapa Lap. Bentuk rintangan pada mode ini terkesan ringan bila dibandingkan dengan mode lain. Bukan hanya Anda tidak perlu melawan elemen alam yang begitu kejam dan tidak terduga, musuh Anda juga dapat dimanipulasi supaya melakukan kesalahan. Selama Anda dapat menjaga mobil untuk terus dipacu pada kecepatan tinggi dan melalui belokan dengan mulus, maka bisa dipastikan Anda akan menang.
Review ini menggunakan testbed dari:
Dikerjakan Dengan ROCCAT Isku FX, ROCCAT Kone Pure,ROCCAT Hiro, dan ROCCAT Kave XTD Digital