Kita sudah hampir menyentuh pertengahan tahun 2016 dan penghargaan untuk game-game rilis tahun 2015 ternyata masih belum usai. Banyak acara penghargaan dari komunitas, organisasi, hingga situs gaming ternama masih muncul untuk memberikan apresiasi tertinggi untuk game yang mereka anggap pantas untuk menyandang predikat sebagai yang terbaik dari yang terbaik. Jepang sebagai salah satu negara “kiblat” industri game dengan cita rasa yang unik tentu saja tak akan bisa mengabaikan tren yang satu ini begitu saja. Bahkan, salah satu media game Jepang ternama – Famitsu baru mengeluarkan list game terbaik mereka untuk tahun 2015 kemarin.
Lewat award – Famitsu Award 2015, media gaming Jepang ternama tersebut akhirnya memilih game-game rilis tahun lalu yang mereka anggap sebagai yang terbaik. Namun berbeda dengan penghargaan dari belahan dunia yang lain, Famitsu mendedikasikan penghargaan tersendiri untuk para voice actor yang berhasil “menghembuskan” hidup untuk karakter-karakter game yang ada. Siapa saja pemenangnya? Berikut adalah list lengkapnya:
Game of the Year
- Splatoon(Nintendo)
Excellence Prize
- Bloodborne (SIE)
- Dragon Quest Heroes: The World Tree’s Woe and the Blight Below (Square Enix)
- Dragon Quest VIII: Journey of the Cursed King (Square Enix)
- Fallout 4 (Bethesda Softworks)
- Fire Emblem Fates (Nintendo)
- Granblue Fantasy (Cygames)
- Metal Gear Solid V: The Phantom Pain (Konami)
- Monster Hunter Generations (Capcom)
- Monster Strike (Mixi)
- Shironeko Project (Colopl)
- Super Mario Maker (Nintendo)
- Tokyo Xanadu (Nihon Falcom)
- The Witcher 3: Wild Hunt (Spike Chunsoft)
- Yakuza 0 (Sega)
- Yo-kai Watch Busters Red Cat Tea
Male Character Voice Award
- Akio Otsuka
Female Character Voice Award
- Miyuki Sawashiro
Movement Award
- Touken Ranbu Online (DMM Games & Nitroplus)
Innovation Award
- Splatoon (Nintendo)
- Super Mario Maker (Nintendo)
Best Hit Award
- Monster Hunter Generations (Capcom)
Favorite App Award
- Puzzle & Dragons (GungHo Online Entertainment)
Rookie Award
- Dragon’s Dogma Online (Capcom)
- Ensemble Stars! (Happy Elements)
- Shiro to Dragon (Asobism)
- Splatoon (Nintendo)
Best Character Award
- Snake (Konami)
Best Game Maker Award
- Square Enix
MVP Award
- Hideo Kojima (Kojima Productions)
Bagaimana dengan Anda sendiri? Setuju dengan pilihan unik Famitsu yang satu ini?
Source: Gematsu