Terlepas apakah Anda suka atau tidak suka dengan beberapa kebijakan Ubisoft selama beberapa tahun terakhir ini, kita tampaknya tak bisa menyangkal bahwa mereka merupakan salah satu developer / publisher yang tak takut untuk menjajal hal baru. Ketika developer lain terjebak mengeksploitasi franchise yang itu-itu saja, Ubisoft berani menelurkan judul game baru yang selalu punya potensi untuk lahir sebagai franchise yang menunggu untuk dieksploitasi lebih jauh. Lihat saja The Division atau Watch Dogs, misalnya. Namun siapa yang menyangka bahwa “primadona” yang mereka perkenalkan di ajang E3 2016 kemarin ternyata bukan game action atau RPG seperti tahun-tahun sebelumnya. Mereka justru menggantungkan harapan pada sebuah game olahraga ekstrim bernama Steep.
Sayangnya, Steep sudah “memakan korban”, bahkan sebelum dirilis. Seorang atlet ski ekstrim profesional yang masih berusia muda – Matilda Rapaport dikabarkan harus meregang nyawa ketika tengah shooting film promo untuk game yang satu ini. Rapaport yang berusia 30 tahun tersebut terjebak di longsor salju Pegunungan Andes, Chile. Walaupun sempat masuk rumah sakit, kerusakan otak dan kekurangan oksigen yang ia hadapi ternyata jauh lebih fatal. Ubisoft mengungkapkan rasa bela sungkawa mereka dan menyebut Rapaport sebagai seorang atlet yang penuh dengan keberanian, rasa cinta, dan semangat juang.
Steep sendiri rencananya akan dirilis pada Desember 2016 mendatang untuk Playstation 4, Xbox One, dan tentu saja – PC. Rest in peace, Matilda Rapaport..