Perubahan yang signifikan adalah kata yang tepat untuk menjelaskan posisi Final Fantasy XV jika dibandingkan dengan seri-seri lain sepanjang sejarah eksistensi franchise ini. Bagaimana tidak? Tak lagi terasa klasik, ia kini diposisikan sebagai game RPG dengan elemen action yang kental. Tak hanya itu saja, konsep dunia yang terbuka juga ditawarkan untuk dijelajahi dengan rangkaian side-quest dan beragam mekanik unik lain di atasnya. Hajime Tabata, sang producer, sepertinya punya satu misi jelas – menghadirkan sebuah seri Final Fantasy yang terasa modern, tetapi juga masih mengusung identitas kuat khas franchise yang selama ini kita kenal.
Perubahan ini tentu saja membuatnya terasa dan terlihat “asing” bagi gamer Final Fantasy yang tak terlalu mengikuti perkembangannya, atau mungkin gamer pendatang baru yang tertarik untuk masuk ke dunia Final Fantasy lewat seri teranyar ini. Untuk memberikan gambaran lebih jelas soal apa yang bisa Anda dapatkan, Square Enix merilis trailer “101”. Lewat video berdurasi 8 menit ini, mereka memberikan penjelasan detail lebih baik soal dunia, karakter, gameplay, penggunaan senjata, hingga ragam aktivitas yang bisa Anda lakukan.
Final Fantasy XV sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 29 November 2016 mendatang untuk Playstation 4 dan Xbox One. One more week..