“Menjual” nostalgia, percaya atau tidak, adalah strategi yang efektif untuk mengenalkan kembali beberapa produk yang sempat populer di masa lalu. Hal sama yang membuat banyak publisher akhirnya tertarik untuk merilis ulang game lawas mereka dalam format Remake ataupun Remaster, dan berakhir sukses di pasaran. Kesempatan yang cukup untuk membuat gamer yang sempat tumbuh besar dengan game keren di masa lalu, mengharapkan game favorit mereka juga mendapatkan perlakuan yang sama. Salah satu yang akhirnya mendapatkan perlakuan tersebut? Tentu saja, Crash!
Benar sekali, maskot Playstation pertama tersebut akhirnya dipastikan kembali dalam format yang selama ini kita kenal, namun dengan pendekatan visual yang lebih modern. Dikembangkan oleh Vicarious Visions dengan engine franchise besar Activision – Skylanders, proyek yang diberi nama “Crash Bandicoot N. Sane Trilogy” ini akan memuat semua hal yang Anda kenal dari seri pertama Crash. Ada pembicaraan soal penambahan fitur atau animasi baru untuknya. Dan kini, beberapa screenshot terbaru yang memperlihatkan aksi Crash di beragam skenario dirilis.
Crash Bandicot N. Sane Trilogy sendiri rencananya akan dirilis di tahun 2017 ini, eksklusif untuk Playstation 4, namun sayangnya, masih tanpa tanggal rilis yang pasti. Looking good..