Quantcast
Channel: Games – Jagat Review
Viewing all 14784 articles
Browse latest View live

Namco Bandai Tetapkan Tanggal Rilis Dark Souls II

$
0
0
dark souls 25

dark souls 22

Bersiaplah untuk berhadapan dengan kematian, berulang-ulang, tanpa bisa dihindari. Permainan yang seharusnya menantang dan membuat adrenalin Anda terus terpacu ini kemudian tumbuh menjadi sumber frustrasi. Anehnya, semua rasa sakit dan uji kesabaran ini justru membuat Anda terus terlibat lebih jauh. Masokis? Tentu saja tidak. Hanya saja pesona yang ditawarkan oleh franchise game action RPG andalan Namco Bandai – Dark Souls ini memang sulit untuk ditolak. Dengan kesuksesan yang dua seri sebelumnya, sang seri sekuel – Dark Souls II siap untuk menginvasi industri game. Pertanyaannya, kapan?

Namco Bandai akhirnya mengkonfirmasikan tanggal rilis Dark Souls II yang akan diluncurkan pada 11 Maret 2014 mendatang, untuk Playstation 3 dan Xbox 360. Sementara untuk versi PC, Dark Souls II akan datang sedikit terlambat untuk menjamin proses port yang jauh lebih dapat diandalkan dibandingkan seri sebelumnya. Terlepas dari ketertarikan mereka untuk bekerja di platform next-gen, sang developer – From Software  sendiri masih belum mengkonfirmasikan versi untuk Playstation 4 ataupun Xbox One.

dark souls 10

dark souls 29

dark souls 28

dark souls 27

dark souls 26

dark souls 25

dark souls 24

dark souls 23

dark souls 22
dark souls 2

Bagaimana dengan Anda sendiri? Siap untuk kembali merasakan rasa kesal, marah, dan frustrasi karena Dark Souls II ini?


Deep Down Dipastikan Hadir dalam Format Free to Play

$
0
0
deep down (3)

deep down

Berhadapan dengan konsol next-gen yang akan hadir dalam hitungan bulan, Capcom memang mulai merapikan barisan dengan memperkenalkan game-game teranyar mereka. Tidak hanya itu saja, mereka bahkan mulai “menjual” hak eksklusif untuk masing-masing produsen, mengembangkan hubungan saling menguntungkan baik dengan Sony maupun Microsoft. Ketika Xbox One mendapatkan hak eksklusif untuk Dead Rising 3, Playstation 4 menerima Deep Down sebagai senjata utama. Sempat menjadi misteri selama beberapa event terakhir, Capcom akhirnya membuka lebih banyak detail terkait Deep Down. Termasuk salah satu di dalamnya, informasi yang mengejutkan.

Diperkuat dengan engine next-gen teranyar Capcom – Panta Rhei yang menghasilkan visualisasi yang luar biasa, kejutan pertama hadir dari fakta bahwa game ini mengusung tema science fiction. Seperti perpaduan antara Dark Souls dan Assassin’s Creed, pertempuran masa medieval melawan para makhluk legendaris ini ternyata hanyalah visualisasi memori. Kejutan terbesar? Capcom baru saja mengkonfirmasikan bahwa Deep Down akan ditawarkan sebagai sebuah game free to play yang berfokus pada mode multiplayer. Masa beta-nya sendiri akan dibuka pada 22 Februari 2014 mendatang, berdekatan dengan peluncuran Playstation 4 di Jepang.

Capcom mengkonfirmasikan bahwa Deep Down akan ditawarkan sebagai sebuah game free to play. Masa betanya sendiri akan dibuka pada Februari 2014 mendatang, bersamaan dengan rilisnya Playstation 4 di Jepang.

Capcom mengkonfirmasikan bahwa Deep Down akan ditawarkan sebagai sebuah game free to play. Masa betanya sendiri akan dibuka pada Februari 2014 mendatang, bersamaan dengan rilisnya Playstation 4 di Jepang.

Walaupun mendapatkan citra yang cukup buruk di industri game, perlahan namun pasti, banyak game yang mampu menawarkan kualitas free to play yang luar biasa dengan sisi meraih keuntungan yang tidak berhubungan langsung dengan mekanik gameplay. Semoga saja kualitas yang terlihat luar biasa di trailer tidak berujung pada kekecewaan dengan format yang ia usung. Don’t mess this one up, Capcom!

10 Game Platformer Terbaik yang Harus Gamer Jajal!

$
0
0
10-game-platformer-featured

10-game-platformer-featured

Kemajuan teknologi memang membuat platformer tidak lagi menjadi genre populer yang dilirik oleh para publisher dan developer. Kehadiran engine yang jauh lebih mumpuni dan teknologi perangkat keras yang kian kuat seolah menjadi indikator yang menarik para pelaku di industri game untuk mengejar satu misi utama: realisme. Game diciptakan untuk merepresentasikan cara dunia bekerja, kian menjauh dari akar dua dimensi yang sempat menjadi fenomean di masa lalu. Hasilnya? Kita akan menemukan game-game yang lebih berfokus pada dunia yang dibangun dengan model tiga dimensi, yang kemudian diikuti dengan mekanik gameplay yang tidak jauh dari first person atau third person shooter. Walaupun demikian, genre platformer menolak untuk mati begitu saja.

Kian ditinggalkan bukan berarti akan lenyap begitu saja. Proses pengembangan yang lebih mudah dan biaya yang tentu saja minim membuat genre platformer menjadi pilihan rasional bagi banyak developer indie yang baru hendak memperkenalkan diri mereka ke pasaran. Tidak hanya itu saja, beberapa developer sekelas SEGA dan Nintendo juga masih mempertahankan akar ini walaupun kini diperkuat dengan visualisasi 2.5 D yang mumpuni. Disuguhi dengan kualitas yang ditawarkan oleh Rayman Legends dan Puppeteer dalam dua minggu terakhir ini, ada keinginan dari JagatPlay untuk kembali mempopulerkan kembali genre. Apalagi bagi Anda, “generasi” gamer yang selalu disuguhi dengan cita rasa tiga dimensi sejak pertama kali mencicipi industri hiburan yang satu ini.

Dari semua game platformer yang ditawarkan oleh industri game, inilah 10 game platformer terbaik yang menurut kami, harus Anda jajal. Apa saja?

10. Little Big Planet

little big planet

Mengkreasikan dunia dengan segudang item dan kebebasan yang terhitung mutlak, franchise andalan Sony di Playstation 3 dan Playstation Vita – Little Big Planet memang harus diakui merupakan salah satu game platformer terbaik. Dipadukan dengan setting dunia yang unik, visualisasi apik, dan mekanik yang mengalir dan realistis, Little Big Planet memang tumbuh menjadi sebuah game ikonik yang tidak akan bisa dipisahkan dari identitas Sony sendiri.

9. Limbo

limbo

Artistik, ini mungkin kata pertama yang meluncur dari mulut Anda ketika pertama kali melihat Limbo. Sebuah dunia hitam putih yang dramatis, Anda akan memerankan tokoh seorang anak kecil yang berusaha mencari kakaknya yang hilang. Bukan perjalanan yang mudah tentu saja, mengingat Anda akan berhadapan dengan segudang teka-teki yang akan memeras otak hingga kering. Tipikal sebuah game paltformer dua dimensi, Anda hanya dapat bergerak dari kiri ke kanan, dengan ekstra kemampuan melompat atau sekedar menarik dan mendorong objek tertentu. Kualitas hadir dari tantangan dan kemampuan presentasi yang luar biasa untuk menggambarkan Limbo – sebuah dunia kelam dan menyeramkan yang tergantung di sisi neraka.

8. The Lion King

lion king

Berapa banyak dari kita yang mampu menemukan sebuah game adaptasi film yang benar-benar berkualitas? Di masa lalu, kualitas yang ditawarkan game pendamping seperti ini masih akan mampu memenuhi ekspektasi yang ada. Salah satu yang terbaik? Anda yang sempat mencicipi popularitas SNES dan Sega Genesis di masa lalu tentu tidak akan asing lagi dengan pesona The Lion King. Kontrol sederhana dan tingkat kesulitan yang menantang hanyalah sedikit dari apa yang membuat The Lion King menarik. Fakta bahwa Anda dapat mengendalikan Simba sejak ia kecil hingga dewasa, diperkuat dengan animasi gambar yang juga luar biasa menjadikannya sebagai salah satu game platformer terbaik, bahkan hingga saat ini. Sekedar nostalgia atau sekedar penasaran dengan gaya platformer masa lampau? Lion King, it is!

7. Sonic The Hedgehog

sonic the hedgehog

Gamer mana yang tidak pernah mengenal sosok landak biru yang satu ini. Sonic dari SEGA bukan lagi sekedar sebuah franchise platfomer populer yang sempat berkibar kuat di masa lalu, tetapi menjadi bagian yang tidak lagi terpisahkan dari industri game secara keseluruhan. Lahir dalam beragam seri spin-off dan dunia yang mulai masuk dalam format tiga dimensi, setiap seri Sonic, uniknya, masih membawa cita rasa klasiknya yang dicintai. Mengambil koin sembari menundukkan setiap ancaman yang ada, beragam rahasia yang tersimpan di sudut level, hingga pertempuran melawan Robotnik yang menyebalkan, sensasi seri klasik Sonic memang harus diakui, jauh lebih baik. Sebuah seri yang pantas untuk dijajal.

Lightning Returns: FF XIII Hadirkan Kostum Yuna dan Aerith!

$
0
0
lightning yuna

Dari seorang pejuang wanita gagah berani yang menjaga portal waktu dan dunia, Lightning tampaknya menemukan profesi baru di petualangan terakhirnya – Lightning Returns: FF XIII yang siap untuk meluncur untuk Xbox 360 dan Playstation 3 Februari 2014 mendatang. Profesi apa itu? Benar sekali, cosplayer! Perjalanan solo Lightning untuk menyelamatkan semesta yang kian tergerus waktu memang akan menjadikannya sebagai satu-satunya ujung tombak pertarungan. Sebagai gantinya, Lightning dapat berganti-ganti kostum untuk memunculkan skill dan efek serangan yang berbeda, menjadikannya sebagai elemen strategis dalam pertempuran. Square Enix tidak main-main untuk menerapkan hal tersebut.

Lewat ajang TGS 2013 yang berlangsung di Tokyo beberapa waktu yang lalu, Square Enix mengkonfirmasikan bahwa Lightning  akan didukung dengan lebih dari 80 kostum untuk dikenakan. Beberapa kostum ini tentu tidak asing lagi di mata para penggemar Final Fantasy seri sebelumnya. Walaupun tidak menjelaskan kostum apa saja yang akan ditawarkan, namun beberapa karakter “ikonik” franchise ini tampaknya siap untuk diwakili tubuh Lightning. Setelah Cloud Strife, trailer terbaru memperlihatkan bagaimana Lightning mengenakan pakaian besar summoner milik Yuna (FF X) dan Aerith (Final Fantasy VII). Masing-masing pakaian ini tentu hadir dengan kemampuannya masing-masing.

 

lightning yuna

In Yuna’s costume!

"Reviving" Aerith...

“Reviving” Aerith…

Dengan segudang karakter lainnya yang masih belum diwakili, potensi untuk melihat lebih banyak kostum ikonik Final Fantasy di tubuh Lightning tampaknya masih terbuka lebar. Bagaimana dengan Anda sendiri? Pakaian apa yang paling ingin Anda temui di Lightning Returns: FF XIII? Me myself, would love to see Lightning in Lulu’s (FF X) clothes.. Well, you know..

Demo Terbaru MGS V Perlihatkan Sisi Perang Terbuka

$
0
0
MGS-Ground-Zeroes-trailer-18

MGS Ground Zeroes trailer (18)

Kebebasan memang selalu menjadi daya tarik utama seri Metal Gear Solid. Terlepas dari statusnya sebagai sebuah game “stealth-action”, ia tidak mengharuskan gaya bermain secara diam-diam  untuk menyelesaikan setiap tantangan yang ada. Kojima selalu membuka alternatif cara penyelesaian, termasuk berperang secara terbuka. Namun perlu diingat, menempuh jalan yang satu ini berarti siap untuk berhadapan dengan konsekuensi yang jauh lebih mematikan. Musuh yang hadir dalam kuantitas lebih banyak, resource peluru dan ration yang terkuras, serta waktu yang terbuang menjadi satu dari sedikit hal yang harus dipersiapkan. Anda lebih nyaman menggunakan metode seperti ini? Tenang saja, sang seri terbaru – MGS V jug akan memfasilitasi hal tersebut.

Setelah sempat memperlihatkan demo gameplay stealth di hari pertama Tokyo Game Show 2013, Kojima memperlihatkan sisi gameplay yang berbeda di demo MGS V selanjutnya. Dengan setting di siang hari, Snake yang diminta untuk menggali informasi dari salah satu prajurit penting ternyata terdesak dan dipaksa untuk berperang secara terbuka. Sensasi yang sama terlihat kentara, memicu alarm berarti harus berhadapan dengan musuh yang lebih masif. Untungnya, Snake kali ini diperkuat dengan kemampuan CQC yang terlihat lebih efektif. Memaksimalkan semua perlengkapan yang ada, Snake bahkan mampu menundukkan sebuah APC dengan penuh gaya. Menariknya? Demo ini dijalankan dengan menggunakan konsol next-gen Sony – Playstation 4.

Metal Gear Solid V: The Phantom Pain sendiri rencananya akan meluncur pada tahun 2014 mendatang, dengan tanggal rilis yang masih dirahasiakan. Petualangan terbaru Snake ini akan meluncur Playstation 3, Playstation 4, Xbox 360, dan Xbox One. Looks freaking epic! In Kojima, we trust!

Valve Umumkan Sistem Operasi Baru – Steam OS

$
0
0
steam os

steam os

Tiga pengumuman besar dalam waktu 1 minggu, Valve tampaknya baru saja menemukan sebuah formula paling tepat untuk membuat semua gamer yang terobsesi dengannya menggila. Yang lebih parahnya lagi? Pengumuman ini dilakukan dalam jeda waktu setiap dua hari, dengan waktu countdown yang berjalan mundur pelan di situs resmi mereka. Sebuah lingkaran, sebuah lingkaran dalam kotak, dan lingkaran dengan lingkaran menghiasi halaman depan dan tumbuh menjadi misteri terbesar di industri game saat ini. Setelah penantian yang lama, Valve akhirnya membuka tabir misteri pertama. Ucapkan selamat datang pada Steam OS.

Seperti nama yang ia usung, Steam OS adalah sistem operasi terbaru yang dikembangkan oleh Valve. Menjadikan Linux sebagai basis, Valve menargetkan Steam OS sebagai sistem operasi untuk “ruang tamu” dan semua perangkat hiburan yang ada. Tujuannya? Tentu saja menghadirkan pengalaman gaming layar besar terlepas apapun perangkat yang Anda gunakan. Caranya? Masih misterius. Namun Valve menuliskan bagaimana Steam OS menawarkan layanan streaming langsung dari PC gaming utama Anda melalui koneksi jaringan rumah. Steam OS juga akan hadir dengan fitur family sharing, family options, dan layanan multimedia yang lain.

Sebagai OS yang dioptimalisasi untuk kepentingan gaming, sistem operasi terbaru Valve ini juga diklaim mampu menghadirkan fitur streaming yang mumpuni dari konten PC Gaming utama Anda ke perangkat berbasis Steam OS yang lain. Menariknya? Ia hanyalah satu dari tiga misteri besar yang siap diperkenalkan Valve minggu ini.

Sebagai OS yang dioptimalisasi untuk kepentingan gaming, sistem operasi terbaru Valve ini juga diklaim mampu menghadirkan fitur streaming yang mumpuni dari konten PC Gaming utama Anda ke perangkat berbasis Steam OS yang lain. Menariknya? Ia hanyalah satu dari tiga misteri besar yang siap diperkenalkan Valve minggu ini.

Steam OS hanyalah awal dari perluasan semesta gaming yang selama ini didengungkan oleh Valve. Dengan pengenalan yang menghitung mundur dua hari kedepan, Steam OS hanyalah awal dari dua kejutan ekstra lainnya, yang salah satunya kemungkinan besar merupakan sang hardware konsol sendiri – Steam Box. Apakah Valve akan mampu mencuri pusat perhatian dari pertempuran konsol next-gen Playstation 4 Vs Xbox One dengan tiga produk barunya ini? Kita lihat saja akhir minggu nanti.

Source: Steam OS

Booth Babes Tokyo Game Show 2013: Best of the Best!

$
0
0
tgs 2013 booth babes35

tokyo game show 2013

Tokyo Game Show memang selalu menjadi kiblat terbaik untuk mencari informasi terbaru perihal kehadiran game-game terbaru yang kini sedang dikembangkan oleh para developer, terutama mereka yang berbasis di Timur. Ia juga menjadi ajang terbaik untuk mendapatkan berbagai update menarik terkait game yang mungkin sudah lama diperkenalkan untuk  khalayak umum. Namun, selalu ada satu “pesona” lain yang selalu membuat event seperti ini menarik untuk terus diikuti, terutama bagi mereka yang pria. Apalagi, kalau bukan booth babes manis yang dengan sabar dan sopan akan memperkenalkan produk mereka kepada para gamer yang hendak tahu. Jepang memang selalu menawarkan pemandangan yang sulit untuk ditolak oleh mata.

Apakah Jagat Play berkesempatan untuk berangkat ke Tokyo Game Show 2012? Seperti ratusan ribu gamer lainnya di Indonesia, ini juga masih menjadi mimpi pribadi bagi kami, sesuatu yang kami harapkan akan terjadi di masa depan. Walaupun demikian, hal ini tidak menghalangi kami untuk merangkum, tidak hanya beberapa informasi game yang ada, tetapi juga para booth babes yang mengisi salah satu ajang game terbesar di dunia ini. Dengan kekuatan penuh, kami menjelajahi luasnya dunia maya, mencari gambar-gambar terbaik, dan melakukan kompilasi booth babes terbaik yang kami temukan dari beragam sumber yang ada, untuk Anda nikmati. Beberapa di antaranya mungkin cukup untuk mencerahkan hari Anda begitu saja.

Inilah kompilasi Booth Babes Tokyo Game Show 2012, and what we think as the sweetest, sexiest, most beautiful, attractive, and lovely babes that you can find on this show! Warning: keep your hands on the keyboard, please!

Source: alafista.com, ign.com, nihongogo.com, 4gamer.net, dualshockers.com

tgs 2013 booth babes37

tgs 2013 booth babes36

tgs 2013 booth babes35

tgs 2013 booth babes33

tgs 2013 booth babes32

tgs 2013 booth babes31

tgs 2013 booth babes30

tgs 2013 booth babes29

tgs 2013 booth babes28

tgs 2013 booth babes27

GTA V dan PES 2014 Terbaik di Pasar Inggris

$
0
0
GTA V gameplay (43)

PES 2014 (88)

Dominasi game teranyar yang baru saja dirilis Rockstar – GTA V tampaknya tidak akan mudah luntur, setidaknya hingga dalam beberapa bulan ke depan. Tidak hanya tampil memukau dengan sejumlah kritik yang terus melemparkan pujian ke game yang satu ini, GTA V juga memperlihatkan performa penjualan yang menakjubkan. Meraih USD 800 juta dalam 1 hari dan lebih dari USD 1 Milyar hanya dalam waktu 3 hari, GTA V memecahkan rekor tidak hanya di industri game, tetapi juga industri hiburan secara keseluruhan. Kualitas yang cukup untuk membuatnya bercokol di posisi puncak pasar game terbesar di dunia, termasuk Inggris.

Dominasi GTA V di pasar Inggris tidak hanya sekedar basa-basi lewat kata-kata. Jika biasanya game yang bercokol di posisi puncak hadir dengan selisih tingkat penjualan yang tidak signifikan, tidak dengan GTA V kali ini. Seri andalan Rockstar ini berhasil menguasai lebih dari 89% dari total transaksi penjualan keseluruhan di minggu ketiga bulan pasar Inggris – September 2013 ini. Ini membuat GTA V meraih rekor baru – sebagai game dengan penjualan tercepat sepanjang masa di Inggris, menaklukkan sang “raja” sebelumnya – Call of Duty: Black Ops.

Di posisi kedua? Bercokol sang harapan baru Konami yang kini diperkuat dengan Fox Engine – PES 2014. Menariknya lagi, game eksklusif Playstation 3 – The Last of Us melompat dari posisi ke-27 menuju tiga besar. Daftar lengkap 10 besar game di pasar Inggris sebagai berikut:

BAM! Seperti yang sudah diprediksikan sebelumnya, GTA V mendominasi pasar Inggris minggu ini. Tidak main-main, ia bahkan menguasai 89% dari total penjualan selama periode ini. Wow!

BAM! Seperti yang sudah diprediksikan sebelumnya, GTA V mendominasi pasar Inggris minggu ini. Tidak main-main, ia bahkan menguasai 89% dari total penjualan selama periode ini. Wow!

  1. Grand Theft Auto V
  2. Pro Evolution Soccer 2014
  3.  The Last Of Us
  4. Saints Row IV
  5. Tom Clancy’s Splinter Cell: Blacklist
  6. Minecraft: Xbox 360 Edition
  7. Diablo III
  8. Disney Infinity
  9. Aliens: Colonial Marines
  10. Kingdom Hearts HD 1.5 Remix

Bagaimana dengan Anda sendiri? Apakah Anda sudah menjajal GTA V atau PES 2014? Bagaimana kesan pertama Anda?


Review Grand Theft Auto V: Game Open-World Terbaik!

$
0
0
GTA V (175)

GTA V (7)

Setelah melewati proses penantian yang panjang, harus bertahan dengan nafsu menggebu-gebu yang muncul dari serangkaian screenshot dan trailer, Rockstar akhirnya memenuhi harapan sebagian besar gamer di seluruh dunia. Dengan biaya pengembangan lebih dari USD 256 juta untuk produksi dan marketing, GTA V akhirnya meluncur untuk Playstation 3 dan Xbox 360 – 17 September 2013 yang lalu. Lewat serangkaian informasi awal yang diluncurkan, Rockstar sendiri memang sempat mengklaim kehadiran begitu banyak inovasi, baik dari cerita, mekanik gameplay, hingga sensasi yang akan membuat seri ini jauh berbeda dan lebih baik.

Anda yang sempat membaca preview kami sebelumnya tentu saja sudah mendapatkan sedikit gambaran akan apa yang sebenarnya ditawarkan oleh seri yang satu ini. Walaupun dirilis untuk konsol teknologi lawas sekelas Playstation 3 dan Xbox 360, GTA V menawarkan kualitas visualisasi yang terhitung menawan, wilayah yang begitu luas dengan penuh efek tata cahaya dan detail yang memesona. Perbaikan di mekanik gameplay juga membuatnya lebih mudah untuk dinikmati, tentu saja dengan beberapa perubahan yang membutuhkan Anda untuk sedikit beradaptasi. Sistem tiga karakter dan segudang aktivitas menjadi pesona yang sulit untuk ditolak. Namun, ternyata, begitu Anda mendalami dunia yang ditawarkan GTA V, game ini menawarkan sesuatu yang jauh lebih baik.

Lantas apa yang sebenarya disuntikkan oleh Rockstar di GTA V ini? Mengapa kami menyebutnya sebagai game open-world terbaik? Review ini akan mengupasnya lebih dalam untuk Anda.

Plot

Perkenalkan tiga serangkai yang akan menjadi poros utama cerita GTA V: Franklin Clinton, Trevor Phillips, dan Michael Twonley.

Perkenalkan tiga serangkai yang akan menjadi poros utama cerita GTA V: Franklin Clinton, Trevor Phillips, dan Michael Townley.

Berbeda dengan seri-seri sebelumnya yang hanya memuat satu karakter utama, GTA V hadir dengan kejutan ekstra, tiga karakter utama dengan tiga buah latar belakang cerita yang berbeda. Selamat datang di Los Santos, rumah dan medan pertempuran bagi Michael Townley, Trevor Philips, dan Franklin Clinton.

Aksi perampokan sembilan tahun lalu di North Yankton yang dilakukan oleh Michael dan Trevor bersama dengan dua kru lainnya berakhir bencana. Disergap dengan kekuatan polisi yang masif, Michael yang tengah terluka akhirnya meminta Trevor untuk menyelamatkan diri dan akhirnya menghilang dalam kabut. Sembilan tahun setelahnya, kedua “sejoli” ini hadir dengan kesimpulan yang sama – bahwa masing-masing dari teman mereka telah tewas dalam tragedi tersebut. Namun siapa yang menyangka bahwa Michael ternyata berhasil menyelamatkan diri, berlindung sebagai saksi di bawah FIB, dan meraih kekayaan. Sementara di sudut kota yang lain, Trevor yang tidak pernah mengetahui nasib Michael, harus berjuang dan memulai bisnis narkotikanya dari awal.

Michael dan Trevor berbagi masa lalu. Upaya perampokan di North Yankton yang gagal akhirnya memisahkan keduanya, dengan masing-masing mengira yang lainnya tewas.

Michael dan Trevor berbagi masa lalu. Upaya perampokan di North Yankton yang gagal akhirnya memisahkan keduanya, dengan masing-masing mengira yang lainnya tewas.

Sembilan tahun setelahnya, ketika Michael mulai mapan berkat sokongan dana dari FIB, sosok kriminal kelas bawah lainnya - Franklin Clinton mulai masuk ke dalam pusaran ini.

Sembilan tahun setelahnya, ketika Michael mulai mapan berkat sokongan dana dari FIB, sosok kriminal kelas bawah lainnya – Franklin Clinton mulai masuk ke dalam pusaran ini.

Di tengah benang merah antara dua karakter ini, hidup Franklin Clinton, seorang gangster muda yang baru hendak memulai kehidupan kriminalnya. Bekerja sebagai repo di sebuah dealer mobil, Franklin akhirnya bertemu dengan Michael yang sempat menjadi salah satu target kriminalnya. Pertemuan pertama yang berkesan antara kedua karakter ini akhirnya membangun hubungan kerjasama khusus, sebuah awal lebih banyak kegiatan kriminal. Dibantu oleh sang otak jenius – Lester, Michael dan Franklin akhirnya memutuskan untuk merampok sebuah toko perhiasan untuk memperkuat keuangan mereka. Perampokan yang membawa Michael kembali ke dunia kriminal, Franklin ke level yang lebih tinggi, dan Trevor untuk mengetahui bahwa sahabat terdekatnya belum tewas.

Perampokan yang disusun bersama Lester dan Franklin ternyata menyadarkan Trevor bahwa teman lama yang selama ini ia dukakan, ternyata selamat dan hidup enak di Los Santos.

Perampokan yang disusun bersama Lester dan Franklin ternyata menyadarkan Trevor bahwa teman lama yang selama ini ia dukakan, ternyata selamat dan hidup enak di Los Santos.

Trevor pun berusaha mencari dan meminta kebenaran dari Michael.

Trevor pun berusaha mencari dan meminta kebenaran dari Michael.

Tim yang solid - Michael, Franklin, dan Trevor muncul sebagai kekuatan kriminal baru yang disegani, dan tentu saja mengundang begitu banyak ancaman.

Tim yang solid – Michael, Franklin, dan Trevor muncul sebagai kekuatan kriminal baru yang disegani, dan tentu saja mengundang begitu banyak ancaman.

Terkejut dengan fakta yang satu ini, Trevor pun melarikan diri ke Los Santos, berusaha mencari Michael dan meminta penjelasan. Usaha yang akhirnya berhasil berkat bantuan Dave. Namun alih-alih marah karena kebohongan Michael, Trevor kembali bersekutu untuk membentuk kembali kelompok kriminal yang sempat terpecah di masa lalu, kini tentu dengan bantuan Franklin dan Lester. Sayang seribu sayang, di sinilah masalah justru kian kompleks. Bersinggungan dengan begitu banyak kekuatan kriminal yang  lain, bahkan pihak berwenang, ketiga serangkai ini harus berhadapan dengan ancaman yang siap untuk meminta nyawa mereka kapan saja.

Lantas berhasilkah Trevor, Michael, dan Franklin ini melakukan tindak kriminal terbesar mereka? Halangan apa saja yang siap untuk menghentikan mereka? Konflik seperti apa yang akan terjadi? Semua jawaban dari pertanyaan ini bisa Anda temukan dengan memainkan GTA V ini.

Nintendo Bongkar “Penipuan” EA di FIFA 14 3DS

$
0
0
fifa 14 3ds

fifa 14 3ds

Apa yang membuat sebuah game pantas untuk menguras kantong Anda? Jawabannya tentu saja kualitas. Ada begitu banyak game yang dikembangkan dengan penuh dedikasi tinggi dan hadir dengan sensasi gameplay yang luar biasa. Menariknya lagi, kesan ini juga bisa didapatkan dari sebuah franchise yang terus dirilis setiap tahun. Terlepas dari kesamaan tema, developer dituntut untuk tidak hanya menambahkan inovasi baru tetapi juga menyempurnakan berbagai mekanik dasar yang ada, bahkan untuk sebuah game olahraga sekalipun. Namun sayangnya, EA tampaknya melupakan hal tersebut di seri teranyar FIFA 14 untuk Nintendo 3DS.

Dirilis dengan nama yang cukup keren – FIFA 14 Legacy Edition dan didistribusikan dengan harga penuh USD 39.99, ada sesuatu yang janggal di game yang rencananya akan meluncur dalam waktu dekat ini. Walaupun mengusung nama “FIFA 14”, press release yang dirilis oleh Nintendo sendiri mengindikasikan bahwa seri teranyar ini adalah game yang sama dengan FIFA 13,  hanya dengan update pemain mengikuti musim sepakbola saat ini. Tidak ada perubahan apapun di sisi gameplay maupun mode permainan yang ditawarkan. Anda tidak akan mendapatkan inovasi yang membuat kedua seri ini berbeda satu sama lain.

Dalam press release yang dirilis, Nintendo secara eksplisit menuliskan bahwa FIFA 14 hanyalah sebuah game FIFA 13 dengan update perpindah pemain dan kostum. Gameplay yang diusung masih sama persis, tanpa perbaikan dan inovasi. Gilanya lagi? EA berusaha menjualnya dengan harga sebua game 3DS baru - USD 39.99.

Dalam press release yang dirilis, Nintendo secara eksplisit menuliskan bahwa FIFA 14 hanyalah sebuah game FIFA 13 dengan update perpindah pemain dan kostum. Gameplay yang diusung masih sama persis, tanpa perbaikan dan inovasi. Gilanya lagi? EA berusaha menjualnya dengan harga sebua game 3DS baru – USD 39.99.

Intinya? Ini adalah usaha EA lain untuk mendapatkan uang dengan cara mudah, bahkan boleh dikatakan “menipu” para gamer Nintendo 3DS. Dengan informasi yang tidak pernah dibuka secara eksplisit, nama “FIFA 14 Legacy Edition” ini berpotensi membuat banyak gamer 3DS terperangkap dan akhirnya kecewa dengan apa yang ditawarkan oleh seri “terbaru” ini. Ini tak ubahnya meminta Anda untuk membeli sebuah DLC sederhana, update pemain dan pakaian dengan harga normal sebuah game baru 3DS? It’s insane, EA!

Microsoft Tetap Percaya Koneksi Internet Adalah Masa Depan Xbox One

$
0
0
xbox one (4)

xbox one logo

Bergerak dari satu pernyataan ke pernyataan yang lain, dengan konten yang justru seringkali bertolak belakang satu sama lain, Microsoft memang seolah bingung hendak melemparkan pesan seperti apa kepada para gamer sebagai calon konsumen. Kalah pamor di ajang E3 2013 dan kritik yang terus mengemuka di dunia maya akhirnya mendorong produsen yang satu ini untuk mengambil kebijakan 180 derajat untuk Xbox One, sang konsol next-gen andalan. Tidak lagi butuh terkoneksi internet, tidak ada DRM, tidak lagi anti-game bekas, Xbox One mulai mendapatkan kembali perhatian gamer, apalagi dengan jajaran game eksklusif yang menawan. Namun sebuah pernyataan terbaru dari Microsoft seolah mengaburkan optimisme ini.

VP Microsoft Corporate – Phil Harrison, dalam wawancaranya dengan GameIndustry International, menyatakan bahwa Microsoft belum menyerah atau mengubah tujuan jangka panjang Xbox One sebagai sebuah platfrom yang terkoneksi internet secara penuh. Mereka masih percaya bahwa ekosistem seperti ini akan menjadi masa depan terbaik untuk konsol next-gen mereka. Walaupun demikian, semua perubahan kebijakan yang mereka lakukan sejauh ini memang ditempuh untuk memenuhi antisipasi dari gamer sendiri. Microsoft memberikan kebebasan lebih bagi gamer untuk memilih metode konvensional atau digital untuk menikmati game-game Xbox One.

Terlepas dari kritik yang sudah didengungkan oleh banyak gamer, Microsoft tetap percaya bahwa ekosistem terkoneksi via internet adalah masa depan terbaik untuk Xbox One.

Terlepas dari kritik yang sudah didengungkan oleh banyak gamer, Microsoft tetap percaya bahwa ekosistem terkoneksi via internet adalah masa depan terbaik untuk Xbox One.

Apakah ini berarti ada kemungkinan fitur yang membutuhkan koneksi internet / DRM tersebut akan kembali muncul untuk Xbox One di masa depan? Microsoft sendiri tidak secara eksplisit menyebutkan hal tersebut. Namun jika ditelisik dari pernyataan Harrison ini, mimpi buruk tersebut tampaknya masih menghantui para gamer yang mulai tertarik dengan Microsoft setelah perubahan kebijakan yang ada. Don’t force this, Microsoft.

 

 

 

30 Game Terbaik Generasi Gaming Saat Ini!

$
0
0
featimage-30 Game Terbaik Generasi Gaming Saat Ini

featimage-30 Game Terbaik Generasi Gaming Saat Ini

featimage-30 Game Terbaik Generasi Gaming Saat Ini

Selamat datang di generasi gaming yang baru. Selamat datang di sebuah era yang menarik bagi para gamer, dimana kesempatan untuk menjajal game dengan tingkat visualisasi yang jauh lebih baik dan inovasi di mekanik gameplay sendiri kini terbuka sangat lebar. Setelah penantian selama tujuh tahun, bertahan dengan teknologi yang semakin lawas jika dibandingkan dengan keinginan para developer dan publisher untuk menuju ke arah yang baru, gamer akhirnya berhadapan dengan teknologi teranyar dengan potensi yang begitu luas. Generasi baru akhirnya tiba dengan eksistensi Playstation 4, Xbox One, dan tentu saja PC sebagai platform dinamis. Walaupun demikian, tujuh tahun generasi saat ini telah melahirkan begitu banyak pencapaian yang tidak bisa dipandang sebelah mata. Game-game yang akhirnya membuat pengalaman gaming kita berharga.

Dilema memang. Terlepas dari keinginan mendapatkan konsol next-gen sejak hari pertama rilis, beragam masalah seperti dana atau ketidakstabilan hardware sendiri menjadi kendala untuk memenuhinya. Satu yang pasti, tujuh tahun kiprah konsol generasi saat ini telah mencetuskan puluhan game berkualitas yang luar biasa, dimana beberapa diantaranya bahkan mampu menjadi standar genre tersendiri. Game-game yang berhasil didesain untuk menawarkan sensasi dan pengalaman yang tiada dua, memorable, dan mengundang decak kagum tersendiri. Game-game yang tidak perlu lagi diragukan, menjadi yang terbaik di generasi saat ini. Karya kreatif yang akan sayang untuk dilewatkan jika Anda terlalu terburu-buru meluncur ke platform next-gen.

Dari semua game yang sempat dirilis selama tujuh tahun terakhir, di generasi gaming saat ini, siapa saja yang berhasil masuk ke dalam list sebagai 30 judul terbaik menurut versi JagatPlay? Let’s roll!

30. Bayonetta

bayonetta1

“Kakak” dari Dante, ucapan inilah yang mungkin acapkali terdengar ketika Bayonetta diperkenalkan ke publik. Mengusung konsep gameplay hack and slash stylish yang serupa, Bayonetta tampil dengan cita rasa yang cukup unik. Desain karakter yang menggoda tetapi tetap elegan di saat yang sama, dipenuhi dengan musik-musik “manis” sebagai pengiring, dan gameplay yang menantang, Bayonetta adalah salah satu franchise baru hack and slash terbaik. Sebuah pesona baru yang akan sulit untuk dilupakan begitu saja.

29. Ni No Kuni: Wrath of the White Witch

Ni No Kuni -  Wrath of the White Witch PART 2 (37)

Jika kita membicarakan salah satu genre yang kian jarang diadaptasikan selama tujuh tahun terakhir ini, JRPG boleh terbilang sebagai salah satu yang kian langka. Proses pengembangan yang lama membuat banyak publisher angkat tangan. JRPG di generasi ini bisa dihitung dengan jari, dan salah satu yang mampu menawarkan kualitas luar biasa? Tentu saja Ni No Kuni! Visualisasi anime yang kental lewat racikan studio ternama – Ghibli dan gameplay yang ditawarkan Level-5, Ni No Kuni mengadaptasikan dan meracik berbagai elemen JRPG klasik dan modern. Turn-based tetapi juga semi real-time di saat yang sama dengan kesempatan untuk bertarung dan memelihara monster? Amazing!

28. Saints Row 2

saints row 2

Saints Row saat ini mungkin dilihat sebagai sebuah franchise “gila” yang tidak ragu menyuntikkan konsep cerita dan gameplay penuh humor, bahkan terkesan tidak masuk akal. Pedang dildo, alien, kemampuan super power, senjata mutakhir dengan efek aneh dijual di dua seri terakhir. Namun sebelum kegilaan ini terjadi, Saints Row didesain sebagai sebuah game open-world yang menawarkan begitu banyak fitur yang tidak mampu diakomodasi oleh GTA sebagai standar utama. Perang antar geng dan merebut wilayah kekuasaan adalah daya tarik fenonemal di kala itu. Daya tarik yang hanya mampu dijual Saints Row 2.

27. Portal

protal

Bayangkan jika Anda dihadapkan pada sebuah game FPS yang justru lebih membutuhkan kemampuan otak Anda untuk bepikir daripada kecekatan tangan Anda untuk membunuh apapun yang bergerak. Hal inilah yang menjadi daya tarik salah satu game andalan Valve – Portal. Membengkokkan ruang dan waktu, Anda bertarung dengan puzzle yang menuntut Anda untuk menciptakan pintu dengan dua buah portal berwarna biru dan orange. Mekanik yang luar biasa, voice acts Glados yang fenomenal, dan inovasi gameplay yang belum pernah ada sebelumnya membuat Portal pantas masuk ke dalam list yang satu ini.

26. Dark Souls

dark souls

“Game sekarang semakin mudah ya?”, keluhan ini akan sering Anda dengar dari para gamer yang sudah mencicipi industri game sejak konsol 8 bit bertebaran di pasaran. Di masa lalu, game diciptakan untuk menawarkan tantangan yang butuh dedikasi tersendiri untuk diselesaikan. Tidak perlu cerita yang bagus, tidak perlu visualisasi yang menarik, hanya serangkaian quest yang cukup untuk membuat Anda mempertimbangkan bunuh diri. Untungnya, di tengah tren seperti ini, industri game masih kedatangan game sekelas Demon Souls dan Dark Souls yang didesain untuk menawarkan pengalaman klasik tersebut dalam bentuk yang baru. Butuh kesabaran, kecekatan tangan, dan ketenangan untuk terus bertemu layar game over secara frekuentif. Mimpi buruk bagi gamer casual, mimpi indah bagi gamer hardcore.

25. Dishonored

dishonored

Bukan perkara yang mudah bagi franchise baru untuk masuk ke dalam industri game dan meraih kesuksesan. Developer butuh ekstra kekuatan untuk melemparkan elemen-elemen inovatif yang memang menjual, sesuatu yang belum pernah diterapkan sebelumnya. Kunci jawaban inilah yang mendefinisikan kesuksesan Dishonored sebagai seri terbaru dari Arkane dan Bethesda. Desain cerita, karakter, dan mekanik gameplay yang terhitung bebas dalam dunia open-world hanyalah sedikit dari pesona yang ada. Fakta bahwa setiap tindakan Anda menghasilkan konsekuensi tertentu di akhir cerita dan setting dunia Steampunk yang kentara membuat seri ini tampil fantastis. One of the best on the current gen!

Bethesda Daftarkan Nama Fallout 4 di Eropa

$
0
0
fallout

fallout

fallout

Sebuah dunia post-apocalyptic yang menawarkan kebebasan hampir absolut untuk menentukan sendiri metode Anda untuk menyelesaikan setiap quest yang ada, dipadukan dengan sedikit elemen RPG dan strategi, Fallout memang tumbuh menjadi salah satu franchise open world terbaik di industri game. Kesuksesan seri ketiga dan New Vegas tentu saja meninggalkan rasa rindu tersendiri untuk segera mencicipi sang seri terbaru. Walaupun Zenimax dan Bethesda sendiri belum memberikan konfirmasi terbuka sama sekali, namun harapan untuk menikmati kehadiran Fallout 4 akhirnya terbuka lebar.

Setelah pendaftaran resmi untuk engine teranyar – Void, Bethesda juga akhirnya melakukan hal yang sama untuk hak dagang atas nama “Fallout 4” di Eropa. Pendaftaran ini sendiri terlihat di kantor pendaftaran merk dagang Uni Eropa. Lembaran daftar ini secara jelas menuliskan nama “Bethesda Softworks LLC” sebagai pihak di balik proses ini, dengan tanggal daftar – 14 November 2013. Apakah ini menjadi kepastian bahwa Fallout 4 memang tengah dikembangkan? Walaupun potensi tersebut tetap ada, namun kemungkinan bahwa aksi ini dilakukan hanya untuk “mengamankan” IP juga terbuka. Jadi belum ada kepastian sama sekali sampai Bethesda mengumumkan secara resmi ekssitensi Fallout 4.

Rumor tentang kehadiran Fallout 4 memang tengah menguat di dunia maya. Tidak hanya dari pendaftaran merk dagang ini, tetapi juga munculnya situs teaser yang juga memuat logo Vault unik Fallout di dalamnya. Apakah ini akan berakhir menjadi Fallout 4 untuk platform next-gen? Well, fingers crossed!

COD: Ghosts Tetap Dominasi Pasar Inggris

$
0
0
Call of Duty - Ghosts new gameplay trailer (30)

Call of Duty - Ghosts new gameplay trailer (30)

Call of Duty - Ghosts (121)

Inggris, memang boleh terbilang sebagai salah satu kiblat terbaik untuk melihat tren gaming yang terjadi di wilayah Eropa. Dengan konsumen gamer yang cukup besar, banyak developer dan publisher yang berjuang keras untuk merebut posisi puncak popularitas, baik dari segi kualitas maupun kuantitas di pasar utama yang satu ini. Terlepas dari tanggal yang sudah mencapai pertengahan November dan perilisan Playstation 4 di Amerika Serikat, Inggris sendiri tampaknya masih belum bisa lepas dari semua tren yang lahir dari rilis segudang game keren di bulan Oktober 2013 kemarin. Dan seperti tahun-tahun sebelumnya, Call of Duty tampaknya tak akan mudah ditaklukkan.

Setelah menjadi yang pertama minggu lalu, mengalahkan dua kompetitor raksasa – Battlefield 4 dan AC IV: Black Flag, Call of Duty: Ghosts kembali menjadi game terlaris di Inggris minggu ini. Posisi kedua ditempati oleh game Marvel “lucu” yang menjadi mimpi banyak gamer – LEGO Marvel Super Heros yang memesona, sekaligus menobatkannya sebagai rilis LEGO tersukses setelah Lego Indiana Jones pada tahun 2008 silam. Sementara Battlefield 4 yang seharusnya menjadi kompetitor utama Ghosts, harus puas bertengger di posisi kelima, di bawah FIFA 14 dan AC IV: Black Flag. List lengkapnya sebagai berikut:

We won again, kids..

We won again, kids..

  1. Call of Duty: Ghosts
  2. LEGO Marvel Super Heroes
  3. FIFA 14
  4. Assassin’s Creed IV: Black Flag
  5. Battlefield 4
  6. GTA V
  7. Minecraft: Xbox 360 Edition
  8. Skylanders Swap Force
  9. Batman: Arkham Origins
  10. Professor Layton and The Azran Legacy
  11. Just Dance 2014
  12. WWE 2K14
  13. Disney Infinity
  14. Football Manager 2014
  15. Pokemon Y
  16. Pokemon X
  17. Tomb Raider
  18. Lego Batman 2: DC Super Heroes
  19. Animal Crossing: New Leaf
  20. Professor Layton and The Miracle Mask

Bagaimana dengan Anda sendiri? Game apa saja yang sudah Anda mainkan dari list di atas?

Square Enix Siapkan Tomb Raider: Definitive Edition untuk Next-Gen?

$
0
0
tomb raider

tomb raider

=

Para publisher dan developer selalu punya cara yang jauh lebih “instan” untuk mendulang uang. Daripada melewati proses yang berkepenjangan untuk melahirkan sebuah seri game baru atau bahkan franchise sekalipun, ada beberapa kebijakan yang jauh lebih cepat untuk menjaring minat gamer sebagai konsumen. Salah satu yang paling efektif? Tidak diragukan lagi – HD Remaster. Memanfaatkan rasa nostalgia sekaligus memberikan kesempatan bagi gamer baru untuk mencicipi pesona awal dari franchise, HD Remaster selalu berlaku efektif untuk franchise lawas yang sudah berumur bertahun-tahun, atau bahkan hadir dua generasi sebelumya. Namun siapa yang menyangka, bahwa proses ini ternyata berjalan lebih cepat di platform next-gen.

Dengan Playstation 4 dan Xbox One yang secara resmi akan meluncur bulan ini dan menandai kehadiran platform next-gen yang tentu saja lebih baik, beberapa developer tampaknya mulai mempertimbangkan proses “Remaster” untuk sebuah seri game yang bahkan belum lama dirilis di generasi saat ini. Hal inilah yang diindikasikan dari informasi terbaru yang bocor di situs retail raksasa – Amazon Italia. Salah satu page produk memperlihatkan judul “Tomb Raider: Definitive Edition” dari Square Enix, yang ditujukan untuk Playstation 4 dan Xbox One. Penjelasan produk ini secara gamblang menuliskan “Game ini akan memuat semua DLC dengan edisi khusus konsol next-gen. Pre-order juga akan menawarkan paket eksklusif dan art book”. Di produk ini juga tertulis tanggal 24 Januari 2013 sebagai tanggal rilis.

Informasi dari Amazon Italia inilah yang menjadi sumber rumor. Tomb Raider: Definitive Edition mengindikasikan rilis ulang Tomb Raider reboot untuk platform next-gen.

Informasi dari Amazon Italia inilah yang menjadi sumber rumor. Tomb Raider: Definitive Edition mengindikasikan rilis ulang Tomb Raider reboot untuk platform next-gen.

Apakah ini menunjuk pada proses port Tomb Raider reboot menuju platform next-gen? Square Enix sendiri masih belum memberikan konfirmasi apapun terkait rumor yang satu ini. Jika memang berakhir benar dan nyata, bukan tidak mungkin ini akan menjadi awal untuk lebih banyak proyek Remaster menuju next-gen yang ternyata datang lebih awal dari yang diprediksikan. Good news or bad news? 


Developer Star Citizen: Konsol Tidak Akan Jadi Prioritas

$
0
0
star citizen1

star citizen1

star citizen

Berapa banyak game eksklusif konsol yang tidak akan pernah didapatkan oleh gamer PC saat ini? Jawabannya, cukup banyak. PC seolah kehilangan kekuatan utama yang membuatnya kelihatan menarik sebuah platform gaming, terlepas dari kemampuan untuk menjalankan game-game multiplatform secara optimal. Sebagian besar game eksklusif PC yang dirilis terkurung pada genre yang sangat terbatas, salah satunya adalah RTS. Apakah ini berarti PC kekurangan game eksklusif? Tentu saja tidak. Salah satu proyek ambisius yang dipercaya akan mampu membuat banyak gamer konsol bertekuk lutut dan iri kini tengah dikembangkan lewat proyek pendanaan massal. Benar sekali, kita tengah membicarakan Star Citizen.

Visualisasi yang begitu luar biasa, dipadukan dengan dunia super luas dan kebebasan untuk mendefninsikan petualangan Anda sendiri, Star Citizen memang berpotensi lahir sebagai salah satu game terbaik yang pernah hadir di industri game. Menariknya lagi? Ia memang didesain dengan PC sebagai standar platform. Apakah ini berarti sang developer tidak tertarik dengan potensi keuntungan yang bisa ditawarkan oleh konsol current-gen dan next-gen yang tentu menawarkan keuntungan ekstra? Chris Roberts dari Cloud Imperium secara tegas menyatakan sikapnya.

Cloud Emporium - developer Star Citizen menegaskan bahwa mereka tidak akan pernah menurunkan kualitas proyek ambisius ini hanya untuk dapat berjalan di konsol.

Cloud Emporium – developer Star Citizen menegaskan bahwa mereka tidak akan pernah menurunkan kualitas proyek ambisius ini hanya untuk dapat berjalan di konsol.

Roberts menegaskan bahwa Star Citizen tidak akan pernah menurunkan kualitas proses pengembangan hanya untuk bisa membuat game ini dapat berjalan di konsol, yang notabene mengusung spesifikasi mesin yang lebih lemah dibandingkan PC. Ini berarti, tidak akan pernah ada Star Citizen untuk Xbox 360 dan Playstation 3. Lantas bagaimana dengan konsol next-gen yang tentu saja lebih kuat? Robert meluncurkan satu syarat sulit yang hampir menihilkan potensi Star Citizen untuk dirilis di Playstation 4 dan Xbox One. Apa itu? Roberts menegaskan ia akan tertarik membawa Star Citizen ke konsol next-gen apalagi Sony dan Microsoft memungkinkan mereka untuk terus mengupdate kode dan data game mereka tanpa batasan apapun. Tidak hanya itu saja, kedua produsen ini juga harus membuka layanan mereka karena Roberts ingin Star Citizen dapat dimainkan lintas platform dalam satu server yang sama. Wow!

Jika Sony dan Microsoft tidak dapat memenuhi keinginan yang satu ini, maka secara resmi, Star Citizen tetap akan menjadi game eksklusif yang paling diantisipasi untuk PC. Sebuah komitmen yang pantas untuk diacungi jempol.

chow yun fat

Rilis Final Fantasy X/X-2 HD Remaster Versi Inggris Diumumkan!

$
0
0
ff x hd remaster

ff x hd remaster

ff x hd remaster

Final Fantasy X memang tumbuh menjadi sebuah seri yang unik. Setelah kesuksesan begitu banyak seri yang lahir di generasi sebelumnya, Final Fantasy X menjadi sebuah pondasi untuk menentukan apakah daya tarik franchise JRPG yang satu ini masih mampu memperlihatkan pesonanya di Playstation 2. Sukses, seri ini bahkan membentuk identitas unik yang lain – seri pertama Final Fantasy yang akhirnya mendapatkan sekuel langsung yang berkaitan dengan seri pertama, Final Fantasy X-2. Kombinasi kedua status inilah yang berhasil menarik jutaan gamer Playstation 2 pada seri yang satu ini. Sebuah ketertarikan yang mungkin akan berhasil dibangun lewat seri HD Remaster yang siap meluncur untuk Playstation 3 dan PS Vita.

Square Enix memang sudah cukup lama mengkonfirmasikan eksistensi proyek HD Remaster untuk Final Fantasy X dan X-2. Tampilan visualisasi yang dipermak untuk tampil maksimal dalam definisi tinggi dijual lewat rangkaian screenshot dan trailer yang memang memperlihatkan perubahan yang cukup signifikan.

Setelah lama dinantikan, Square Enix akhirnya mengkonfirmasikan akan merilis FF X/X-2 HD Remaster versi Inggris pada bulan Maret 2014 mendatang. Tetap hanya untuk Playstation 3 dan Playstation Vita.

Setelah lama dinantikan, Square Enix akhirnya mengkonfirmasikan akan merilis FF X/X-2 HD Remaster versi Inggris pada bulan Maret 2014 mendatang. Tetap hanya untuk Playstation 3 dan Playstation Vita.

Pertanyaan gamer yang menantikannya tentu saja sama, kapan FF X / X-2 HD Remaster versi Inggris ini akan diluncurkan. Pertanyaan yang akhirnya dijawab oleh Square Enix. Square akhirnya mengkonfirmasikan bahwa FF X/X-2 HD Remaster akan meluncur pada 18 Maret 2014 untuk pasar Amerika Serikat dan 21 Maret 2014 untuk Eropa, hanya untuk Playstation 3 dan PS Vita. HD Remaster ini juga akn memuat misi ekstra “Eternal Calm” untuk FF X dan “Last Mission” untuk FF X-2.

Can’t wait!

Jagat Play Berangkat ke MSI Beat It – Turnamen Dunia CS: GO

$
0
0
iR94sUU

iR94sUU

beat_it_HQ_Banner_689_259

MSI, salah satu perusahaan periferal komputer terkemuka dunia, akan menyelenggarakan turnamen kelas dunia untuk game first person shooter populer, Counter Strike: Global Operation, dalam sebuah acara yang bertajuk MSI Beat it 2013 World Tournament. Sesuai dengan namanya, turnamen ini akan mempertemukan tim-tim CS: GO terbaik dunia yang telah lulus dari “ujian” berupa turnamen lokal di region mereka masing-masing. Untuk turnamen akbar ini, tim Jagat Play mendapat kehormatan untuk meliput langsung acara tersebut dari tempat penyelenggaraannya di Beijing, China!

Acara MSI Beat it 2013 World Tournament ini akan berlangsung pada tanggal 23 dan 24 November mendatang. Sebanyak 12 tim dari berbagai negara yang mewakili berbagai region di dunia akan bertanding dalam 2 hari tersebut untuk memperebutkan gelar juara dunia. Sehari sebelumnya, pada tanggal 22 November, akan digelar babak final untuk region Asia Tenggara. Final region Asia Tenggara tersebut akan mempertemukan 8 tim yang datang dari negara-negara Asia Tenggara, termasuk juga Indonesia.

Venue turnamen: Shijingshan Stadium

Venue turnamen: Shijingshan Stadium

Dalam turnamen yang juga didukung oleh Intel, NVIDIA, EIZO, Microsoft, dan Western Digital ini, MSI menyediakan hadiah yang cukup besar, uang tunai US$ 10 ribu dan 5 laptop gaming GE70 untuk tim juara pertama. Tim juara kedua dan ketiga masing-masing juga akan mendapatkan hadiah yang juga cukup besar, yaitu uang tunai US$ 7 ribu dan US$ 5 ribu. Siapakah tim yang akan menjadi juara dari turnamen ini dan mendapatkan hadiah utama? Nantikan liputan langsung kami dari lokasi acara pada tanggal 22 November untuk final region Asia Tenggara dan 23 – 24 November untuk MSI Beat it 2013 World Tournament langsung dari Shijingshan Stadium, Beijing, China!

Review Saint Seiya – Brave Soldiers: Pemuas Dahaga Para Fans!

$
0
0
Saint Seiya Brave Soldiers (150)

Saint Seiya Brave Soldiers (150)

Saint Seiya Brave Soldiers (48)

Proses adaptasi anime-anime populer menjadi video game memang bukan lagi proses yang terhitung “unik” di industri game, bahkan menjadi tren yang tidak bisa dilewatkan di setiap generasi gaming yang lahir. Beragam genre berbeda juga dilahirkan dari proses yang satu ini, Musou yang memungkinkan Anda untuk menghancurkan ribuan musuh dalam satu kali pertarungan. Namun daya tarik utama yang seringkali ditawarkan oleh para publisher dan developer? Tidak lain dan tidak bukan, adalah genre fighting. Dengan konsep anime yang sebagian besar memang menjual aspek yang satu ini, gaya berbeda yang dibawa para developer game memang menawarkan sensasi berbeda yang bahkan lebih baik. Sinematik dan interaktif di saat yang sama? Penggemar anime dan gamer mana yang dapat menolak pesona yang satu ini.

Salah satu bukti yang paling nyata dari keberhasilan formula yang satu ini? Lihat saja bagaimana setiap proyek Naruto Ultimate Ninja Storm yang diluncurkan Namco Bandai selalu berhasil menarik animo gamer yang cukup  masif. Visualisasi definisi tinggi yang dipermak jauh lebih hidup dan sinematik selalu menawarkan kualitas yang melampaui antisipasi gamer sendiri. Tidak berlebihan rasanya jika antisipasi serupa ditelurkan untuk game fighting terbaru yang diadaptasikan dari salah satu seri anime klasik yang mungkin tidak akan asing lagi – Saint Seiya. Pertempuran dalam mitologi Yunani ini kini mendapatkan perlakuan yang sama seperti apa yang diterapkan di seri populer Naruto.

Lantas seperti apa sensasi yang dihasilkan? Mengapa kami menyebutnya sebagai pemuas dahaga para fans?

Plot

Seperti di seri animenya, Saint Seiya: Brave Soldiers memuat mengadaptasi cerita dari seri animenya sendiri.

Seperti di seri animenya, Saint Seiya: Brave Soldiers memuat mengadaptasi cerita dari seri animenya sendiri.

Tinju Meteor Pegasus! Sebagian besar gamer yang tumbuh besar di era tahun 1990-an tentu saja sudah tidak asing lagi dengan nama jurus yang satu ini. Saint Seiya memang terhitung sebagai salah satu anime pertama yang diadaptasikan untuk televisi Indonesia dan menjadi popularitas super tinggi. Pertempuran antara ksatria yang epik dipadukan dengan identitas karakter yang tidak pernah cukup kuat untuk menyelesaikan setiap rintangan dengan mudah menjadi salah satu “daya tarik” anime klasik yang satu ini. Kini kesempatan untuk menjajalnya secara interaktif lahir lewat Saint Seiya: Brave Soldiers!

Tiga skenario utama menjadi roda penggerak mode cerita: Sanctuary, Poseidon, dan tentu saja - Hades.

Tiga skenario utama menjadi roda penggerak mode cerita: Sanctuary, Poseidon, dan tentu saja – Hades.

Persis seperti animenya, Brave Soldiers menawarkan skenario pertarungan yang tetap sama, terutama menyangkuat siapa berhadapan dengan siapa.

Persis seperti animenya, Brave Soldiers menawarkan skenario pertarungan yang tetap sama, terutama menyangkuat siapa berhadapan dengan siapa.

Semuanya tetap berfokus untuk menyelamatkan putri Saori ini.

Semuanya tetap berfokus untuk menyelamatkan putri Saori ini.

Saint Seiya: Brave Soldiers sendiri membawa tiga titik cerita utama yang memang mendefinisikan sepak terjang anime ini secara keseluruhan. Anda akan membawa cerita Seiya, Shiryu, Hyoga, Shun, dan Ikki sejak kiprah mereka sebagai ksatria perunggu yang tengah berjuang melewati 12 Kstaria Emas di Sanctuary. Usaha untuk menyelamatkan Athena tersebut berlanjut hingga dua plot point besar lainnya di keseluruhan seri: Poseidon dan tentu saja – Hades. Sebagai sebuah game fighting, progress cerita tentu saja diselesaikan dengan menempuh pertempuran dari satu chapter ke chapter lainnya. Semuanya berjalan sesuai dengan jalur cerita sesuai dengan anime.

Jadi untuk Anda yang sudah mengikuti anime ini hingga akhir, Anda tampaknya sudah dapat menebak dengan jelas ke mana arah pertempuran ini akan berjalan, dan siapa yang akan berhadapan melawan siapa. Benar sekali, ini akan menjadi tiga chapter dimana Anda akan disibukkan dengan usaha untuk menyelamatkan Putri Saori yang tampaknya tidak pernah punya tenaga untuk melindungi dirinya sendiri. Lame..

Simak Trailer Penuh Terbaru Film Need for Speed!

$
0
0
nfs movie

nfs movie

Proses adaptasi dari game menjadi film bukanlah sesuatu yang mudah dilakukan. Ada begitu banyak trial dan error yang terjadi selama satu dekade terakhir, dengan hasil akhir yang justru lebih banyak mencederai antisipasi gamer. Sebagian besar film adaptasi game justru menghadirkan atmosfer yang bertolak belakang dan gagal menangkap esensi mengapa sebuah franchise begitu dicintai. Namun serangkaian kegagalan ini tidak lantas menyurutkan usaha para publisher untuk terus menempuh strategi yang sama. Ubisoft bahkan menyiapkan lebih dari tiga nama, sementara EA kini berkutat dengan Need for Speed yang sudah mendekati hasil akhir. Seperti apa? Sebuah trailer penuh untuk proyek ini akhirnya dirilis.

Dari trailer ini, sebuah plot akhirnya terungkap. Karakter utama di sini bernama Paul, seorang mekanik yang harus menjalani masa penjara karena dituduh terlibat dalam pembunuhan. Setelah menghirup udara bebas, Paul kini menjalankan misi balas dendam, tidak secara langsung, tetapi melewati serangkaian balapan jalanan. Tidak masuk akal? Who cares, karena DreamWorks Pictures memperlihatkan cukup banyak kejar-kejaran mobil super keren di trailer pendek ini. Sekilas pandang, esensi yang membuat Need for Speed dicintai sebagai franchise game tampaknya ditangkap dengan cukup baik di versi film ini.

Trailer penuh untuk film Need for Speed akhirnya dirilis. Bagaimana menurut Anda?

Trailer penuh untuk film Need for Speed akhirnya dirilis. Bagaimana menurut Anda?

Need for Speed: The Movie ini sendiri rencananya akan didistribusikan pada 14 Maret 2014 mendatang. Bagaimana? Tertarik? Apakah menurut Anda,  film ini akan mampu mengalahkan popularitas film dengan konsep serupa sekelas Fast and Furious?

Viewing all 14784 articles
Browse latest View live